Universitas Widyatama
Institut Akuntansi Bandung (IAB) yang berdiri pada Maret 1973 merupakan cikal bakal dari Universitas Widyautama. Institut tersebut membina Program Studi Akuntasi jenjang S1. Praktisi sekaligus pendidik Prof. Dr. Koesbandijah Abdul Kadir, Ak. memprakarsai berdirinya Institut Akuntansi Bandung (IAB). Pada tahun 1976 berdiri Institut Manajemen Bandung (IMB) yang membina Program Studi Manajemen Perusahaan jenjang S1. Kemudian kedua institut bergabung menjadi Sekolah Tinggi Akuntansi dan Manajemen Perusahaan Bandung (STAMPB). Tiga tahun kemudian, sekolah tinggi tersebut berganti nama menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bandung (STIEB).
Sepak terjang STIEB diakui oleh masyarakat luas dan berkembang menjadi beberapa sekolah tinggi, yakni Sekolah Tinggi Teknologi Bandung Widyatama (STTW) pada tahun 1995; Sekolah Tinggi Ilmu Bahasa Bandung (STIBB) pada tahun 1996; Sekolah Tinggi Disain Komunikasi Visual (STDKV) pada tahun 1999; Program Magister Manajemen Widyatama (MM-Widyatama) pada tahun 2000; dan Program Pendidikan Profesi Akuntansi (PPA-Widyatama) pada tahun 2004.
Pada 2 Agustus 2001, empat sekolah tinggi yang sudah disebutkan di atas tergabung dalam Universitas Widyatama. Upaya peleburan yang dilakukan dimaksudkan untuk melahirkan lulusan atau sumber daya manusia yang benar-benar memiliki daya saing. Mewujudkan sistem pelayanan pendidikan dengan standar ISO-9001: 2000 merupakan salah satu upaya Universitas Widyatama untuk konsisten dalam membangun sistem pelayanan pendidikan.
Memiliki daya tampung sekitar 6.700 mahasiswa, Universitas Widyatama berdiri sebagai Perguruan Tinggi yang dinamis, inovatif, dan berorientasi ke depan kini. Universitas Widyatama juga mampu melahirkan 9.000 alumni yang tersebar di dunia kerja. Universitas Widyatama dengan pencapaian yang membanggakan mampu menempatkan diri dalam pergaulan nasional maupun internasional. Hal tersebut dibuktikan dengan dibangunnya kerja sama bersama UNESCO dan Kemenristekdikti dalam rancangan menghadapi era masyarakat informasi. Melalui kerja sama tersebut, Universitas Widyatama resmikan sebagai pusat penyebaran informasi Asia Pasifik (Regional Observatory of Information Society in Asia Pacific). Universitas Widyatama menjadi anggota aktif SEAAIR dan dipercayakan sebagai penyelenggara konferensi ke lima SEAAIR tahun 2005 di Bali.
Lokasi Universitas Widyatama sangatlah strategis dan mudah dijangkau sarana transportasi kota, yakni berlokasi di Cikutra, Bandung Timur. Dengan berbagai fasilitas belajar mengajar yang mumpuni, besar kemungkinan Perguruan Tinggi ini menawarkan lingkungan belajar yang kondusif dan bersahabat. Universitas Widyatama menawarkan beragam program pendidikan, yakni Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Bisnis dan Manajemen, Fakultas Teknik (FT), Fakultas Bahasa, dan Fakultas Desain Komunikasi Visual (FDKV). Perguruan tinggi swasta ini juga menghadirkan Program Magister Manajemen (S2) dan Program Pendidikan Profesi Akuntansi/PPA.
Sejarah panjang yang dilalui Universitas Widyatama menjadikannya konsisten berada di garis terdepan sebagai perguruan tinggi swasta. Hal tersebut juga membuka kesempatan yang besar bagi Universitas Widyatama untuk mencetak sumber daya manusia yang berkualitas dalam memasuki dunia pendidikan dan berfungsi menjembatani peserta didik memasuki dunia kerja.
Visi, Misi & Tujuan Universitas Widyatama
Visi
Menjadi universitas unggul dan mandiri di Indonesia untuk menghasilkan tenaga professional yang memenuhi kebutuhan industri dan masyarakat serta mampu bersaing dalam lingkungan global tahun 2028
Misi
- Menyelenggarakan program pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang menunjang pengembangan dan penerapan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni.
- Menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pelaksanaan kegiatan belajar mengajar serta penelititan yang efisien dan efektif sehingga dapat menghasilkan lulusan yang kreatif dan inovatif.
- Mengupayakan keterkaitan dan relevansi seluruh kegiatan akademis dalam rangka pembentukan manusia yang berbudi luhur.
- Melakukan kerjasama dengan berbagai pihak, baik di dalam maupun di luar negeri agar proses pembelajaran selalu mutakhir.
Tujuan
- Menghasilkan sumber daya manusia akademik, profesi, dan vokasi yang berbudi luhur dan profesional di bidangnya serta memiliki daya saing dalam lingkungan global.
- Meningkatkan tatakelola Universitas Widyatama secara profesional demi tercapainya kepercayaan dari seluruh pemangku kepentingan.
- Menghasilkan karya ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni yang bermakna serta bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat.
- Meningkatkan kualitas dan kuantias kegiatan penelitian serta pengabdian pada masyarakat untuk menciptakan budaya penelitian multidisiplin dan pengabdian pada masyarakat.