Gramedia Logo
Product image
Tikah Kumala

Biarlah Hati Baperan Selama Masih Berperan

Format Buku
Deskripsi
BIARLAH HATI BAPERAN SELAMA MASIH BERPERAN Kamu merasa ulu hati seperti dicubit ketika luka di masa lalu yang belum sembuh menjadi bahan lelucon teman-teman saat berkumpul. Mereka semua tertawa seakan-akan luka itu sesuatu yang lucu. Namun, saat kamu mengungkapkan rasa keberatan, bukannya meminta maaf, mereka justru berbalik menyalah "Ih, dasar baper! Jangan dimasukin hati kali." kat dari baper yang sering dianggap negatif, buku ini hadir agar setiap pribadi dapat menemukan penyebab penyebab baper dalam diri, memahami dampak baper yang merugikan, mengetahui peran-peran yang bisa dilakukan untuk mengurangi kadar baper, dan mempraktikkan usaha untuk lebih berperan meskipun baperan. Cerita-cerita di dalamnya diharapkan dapat membuat hidup lebih seimbang. Cerita-ceritanya mampu menginspirasi untuk menjadikan pribadi baper menjadi versi terbaiknya. Hidup selalu memberikan tantangan, dan memang melelahkan selalu membawa perasaan dalam setiap waktu. Namun, sebelum semakin lelah, saatnya berbenah. Izinkan buku ini menjadi teman. Selamat menjaga hati. Hidup sering kali menuntut kita menjadi peka terhadap situasi dan kondisi tertentu. Namun, bagi hati yang baperan, adakalanya persoalan tertentu justru memancing reaksi berlebihan. Hal ini tentu saja tidak diharapkan. Bukankah tidak ada orang yang ingin tersiksa oleh perasaannya sendiri? Berangkat dari baper yang sering dianggap negatif, buku ini justru hadir dengan menyuguhkan cerita-cerita baper yang diharap dapat membuat hidup Anda lebih seimbang. Cerita-cerita di dalamnya, mungkin tidak berisi kisah istimewa yang bisa mengubah dunia. Namun, dari kisah sederhana yang dialami oleh banyak orang, saya harap Anda bisa merasa lebih dekat, merasa memiliki teman, juga merasa ditemani untuk berubah pelan-pelan menjadi versi terbaik Anda. Dan, meskipun menulis tentang baperan, bukan berarti saya tidak pernah merasa baper. Justru karena saya tahu rasanya baper, saya ingin mengambil peran untuk menemani Anda saat baper itu menjadi situasi yang melelahkan.
Detail Buku