Gramedia Logo
Mochtar Lubis

Mochtar Lubis

7 Buku

Mochtar Lubis, sastrawan Angkatan 1960-an, dikenal sebagai penulis novel, cerpen, penerjemah, pelukis, dan seorang jurnalis ternama. Dia lahir di Padang, tanggal 7 Maret 1922 dari keluarga Batak Mandailing dan meninggal dunia di Jakarta pada tanggal, 2 Juli 2004. Ayahnya bernama Marah Husin Gelar Raja Pandapotan Lubis bekerja sebagai Kepala Distrik Kerinci pada masa Pemerintahan Hindia Belanda dan ibunya bernama Siti Madinah Nasution. Mochtar Lubis adalah anak keenam dari sepuluh bersaudara dari keluarga beragama Islam.