Jordan B. Peterson
12 Peraturan Hidup: Suatu Penangkal Kekacauan
Format Buku
Deskripsi
Apa hal terpenting yang perlu diketahui oleh semua orang?
Psikolog klinis terkemuka Jordan B. Peterson telah memberikan pengaruh besar terhadap pemahaman modern tentang kepribadian. Saat ini dia adalah salah satu pemikir publik paling populer di dunia.
Ceramah-ceramahnya yang membahas berbagai tema, dari kitab suci, hubungan romantis, sampai mitologi, telah menarik perhatian puluhan juta orang. Pada era perubahan yang belum pernah terjadi dan politik yang terkotak-kotak ini, pesannya yang jujur dan menyegarkan tentang nilai-nilai tanggung jawab individu serta kebijaksanaan kuno telah menggema ke seluruh dunia.
Di buku ini, dia menyampaikan dua belas prinsip yang praktis dan mendalam tentang cara menjalani kehidupan yang bermakna.
Buku yang ditulis berdasarkan contoh nyata dari praktik dan kehidupan pribadinya serta pelajaran dari kisah-kisah dan mitos-mitos kuno bertema kemanusiaan ini menawarkan penangkal untuk kekacauan dalam hidup kita; kebenaran abadi yang bisa diterapkan pada permasalahan modern yang kita hadapi.
Profil Penulis:
Jordan B. Peterson, yang dibesarkan dan ditempa menjadi tangguh di tanah dingin Alberta Utara, pernah melakukan hammerhead roll dalam pesawat akrobat dari serat karbon, menahkodai perahu layar balap dari kayu mahoni berkeliling Pulau Alcatraz, menjelajahi kawah bekas tabrakan meteorit di Arizona bersama sekelompok astronaut, dan membangun tempat upacara Kwagu’l di lantai atas rumahnya di Toronto sesudah diundang dan diberi nama oleh suku pribumi Kanada tersebut. Dia pernah menjadi tukang cuci piring, petugas SPBU, bartender, juru masak, peternak lebah, pemasang bagian derek minyak, pekerja pabrik kayu lapis, dan pekerja rel kereta. Dia pernah mengajar mitologi ke pengacara, dokter, dan pengusaha; menjadi konsultan Panel Pembangunan Berkelanjutan Sekretaris Jenderal PBB; membantu klien-klien klinisnya mengelola depresi, gangguan obsesif-kompulsif, kegelisahan, dan skizofrenia; menjadi penasihat mitra senior kantor-kantor pengacara besar Kanada; mengidentifikasi ribuan wiraswasta prospektif di enam puluh negara; serta memberi kuliah di Amerika Utara dan Eropa. Dr. Peterson telah memublikasikan seratus lebih artikel sains, memajukan pemahaman modern atas kepribadian, dan mengubah psikologi agama dengan bukunya yang kini menjadi karya klasik, Maps of Meaning: The Architecture of Belief. Sebagai profesor Harvard, dia dinominasikan untuk Levenson Teaching Prize yang bergengsi, dan dianggap oleh para mahasiswa University of Toronto sebagai satu dari tiga guru yang benar-benar mengubah kehidupan mereka. Dia “Most Viewed Writer” Quora di Values and Principles dan Parenting and Education, dan kuliahnya mengenai mitologi dijadikan serial TV sebanyak tiga belas episode.
Baca Selengkapnya
Detail Buku