Albertha Ivana
A Thousand Forgiveness
Format Buku
Deskripsi
Alfred dan Tara adalah sepasang sahabat yang berjanji untuk saling menjaga kesucian satu sama lain sampai mereka menikah masing-masing. Namun, Alfred memiliki rasa yang lebih untuk Tora. Tak ingin merusak persahabatan mereka, Alfred bertekad membunuh rasa itu. Mencoba membuka hati dengan jatuh cinta pada perempuan lain, Ronisa, yang menolongnya malah menjebak Alfred dalam pergaulan bebas. Ranisa berhasil merenggut kesucian Alfred, dan Tara yang tahu hal itu, hancur berkeping keping. Ada seribu maaf untuk kesalahan Alfred tetapi Tara tak pernah memberi toleransi pada pengkhianatan. Lantas bagaimana membangun kepercayaan yang telah hancur? Bagaimana perasaan Alfred yang belum terungkapkan? Mampukah persahabatan ini diselamatkan?
A Thousand Forgiveness, akan banyak nilai kehidupan yang penulis sematkan di setiap bagian cerita. Ada pengampunan, kasih, keikhlasan, kejujuran, pembelajaran dari kesalahan, dan cara membangun kembali rasa percaya yang telah rusak oleh pengkhianatan. Nilai-nilai ini adalah sesuatu yang belum penulis miliki ketika masih sekolah. Kebanyakan dari remaja lebih mementingkan sisi emosional mereka, sehingga masih perlu waktu dalam langkah kehidupan ke depan untuk belajar mengampuni situasi atau orang yang bersalah pada mereka.
Tentang Penulis
Albertha Ivana lahir di Kota Batubara, Tanjung Enim, Sumatera Selatan, pada 14 November 1997. Gadis berzodiak Scorpio ini memiliki mimpi menjadi seorang penulis dan pencipta lagu sejak kecil. Ivana telah merilis album lagu Alunan Kisah yang berisi dua belas lagu orisinal ciptaannya pada November 2016 dan enam lagu indie dengan single utama "Yang Terbaik Dari Tuhan" pada Maret 2020. Novel A Thousand Forgiveness adalah novel ketiga lvana. la senang menambahkan nilai-nilai kehidupan seperti kejujuran, kasih, dan pengampunan di setiap karyanya.
Tahun Terbit : Cetakan I, 2023
Baca Selengkapnya
Detail Buku