Intan Mara
A-Z Kamus Pintar Ngomong Bahasa Inggris
Format Buku
Deskripsi
Belajar bahasa inggris itu gampang-gampang susah, tergantung dari sisi mana kita melihatnya. Keberadaan kamus bahasa Inggris pastinya sangat dibutuhkan untuk mempelajari bahasa tersebut. Karena kamus merupakan buku acuan yang memuat sebuah kata atau ungkapan berikut keterangan makna, pemakaian dan terjemahannya. Dengan kata lain, kamus merupakan ‘gudang’ kosakata atau vocabulary. Dalam sebuah kamus juga terdapat cara pelafalan atau pronunciation yang sudah sesuai dengan standar IPA (International Phonetic Alphabet) yang menjadi salah satu standar dalam menggunakan bahasa Inggris. Kamus bahasa Inggris juga dapat membantu para pembacanya pada saat merangkai kalimat. Selain dilengkapi dengan pengucapan, daftar lema yang tercantum dalam kamus pun diberikan keterangan seputar kata tersebut. Kamus-kamus bahasa inggris biasanya dilengkapi dengan daftar tenses yang dipakai dalam bahasa Inggris.
Kamus Pintar Ngomong Bahasa Inggris ini disusun berlandaskan tiga literatur yaitu kamus Longman, Oxford dan Cambridge. Bedanya, kamus ini mengkhususkan diri pada kata kunci yang paling sering muncul dalam percakapan Bahasa Inggris sehari-hari. Penggunaan buku ini sangat mudah. Carilah kata kunci dari apa yang ingin Anda 'bicarakan' dalam Bahasa inggris. Pilih ekspresi dan idiom yang paling pas dengan konteks pembicaraan yang sedang Anda hadapi. Anda tidak perlu mempelajari apapun apalagi menghafalkan seluruh isi buku ini. Cukup temukan kata kuncinya dan gunakan kalimatnya langsung ketika 'ngobrol'. Dalam buku ini terdapat ratusan kata kunci serta ribuan ekspresi dan idiom yang mudah dipelajari oleh para pemula.
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Intan Mara
A-Z Kamus Pintar Ngomong Bahasa Inggris