Gramedia Logo
Product image
Yuji Terajima

Ace of Diamond 18

Format Buku
Deskripsi
Sinopsis: Final Penyisihan Distrik Tokyo Barat akhirnya dimulai!! Seido sebagai penyerang pertama, langsung menyerang dengan intens dan berani sejak inning pertama. Furuya yang menjadi pemain awal juga berhasil menekan barisan pemukul SMK Ina. Babak awal pertandingan, duel dua pitcher yang mendebarkan, Narumiya vs Furuya!. Ace of Diamond adalah sebuah komik olahraga bisbol yang ditulis oleh Yuji Terajima. Babak pertama komik Ace of Diamond diterbitkan dari Mei 2006 hingga Januari 2015. Kemudian, babak keduanya dirilis pada Agustus 2015. Ace of Diamond bercerita tentang Eijun Sawamura, seorang pitcher dengan gaya lemparan yang tidak biasa. Sawamura berencana untuk bersekolah di sekolah menengah setempat bersama teman-temannya dan bermain bisbol dengan kemampuan terbaik mereka. Namun, seseorang dari SMA Seido yang bergengsi mendekatinya dan menawarkannya beasiswa dan kesempatan untuk masuk ke tingkat nasional. Sawamura memutuskan untuk berkunjung ke sekolah. Ace of Diamond Act I telah diadaptasi menjadi serial anime yang ditayangkan dari Oktober 2013 hingga Maret 2016. Menyusul adaptasi babak pertama, babak kedua Ace of Diamond juga diadaptasi menjadi anime pada April 2019 hingga Maret 2020. Komik ini juga telah meraih sejumlah penghargaan manga bergengsi. Di tahun 2008, Ace of Diamond berhasil memenangkan kategori Shonen dalam ajang Shogakukan Manga Award. Kemudian, di tahun 2010, Ace of Diamond memenangkan kategori Best Shonen Manga dalam ajang Kodansha Manga Award. Informasi Lainnya: Terbit: 14 Juni 2017 Penerbit: Elex Media Komputindo Format: soft-cover Penulis: Yuji Terajima ISBN: 9786020425269 Jumlah halaman: 200 Harga: Rp 19.125 Dimensi: 11 x 18 cm Lengkapi juga koleksi komik Ace of Diamond kamu dengan judul di bawah ini: Ace of Diamond 1 Ace of Diamond 2 Ace of Diamond 3 Ace of Diamond 4 Ace of Diamond 5 Dan masih banyak lagi!
Detail Buku