Lee So-young
Affection 5
Format Buku
Deskripsi
Komik “Affection” merupakan komik asal Korea atau manhwa yang dikarang oleh penulis Lee So Young. Komik ini menceritakan tentang kisah cinta di lingkungan keluarga kerajaan pada zaman Joseon, yang tidak pernah terungkap melalui alur cerita yang rumit.
Alur komik ini dilatarbelakangi selama Dinasti Joseon, pada saat kembar dianggap sebagai tanda yang tidak menyenangkan. Akibatnya, ketika Permaisuri Putri Mahkota melahirkan anak kembar, sebuah perintah dikirim untuk membunuh putrinya. Untuk menyelamatkannya, dia diam-diam dikirim keluar dari istana.
Putra kembar itu perlahan tumbuh dan telah menjadi raja. Raja yang tidak pernah tertulis dalam bagian sejarah manapun. Raja yang hidup dengan menyembunyikan jati dirinya. Raja yang akhirnya mati dibunuh. Dengan kematian raja yang tiba-tiba, saudara kembar perempuannya harus kembali ke kerajaan dengan menyamar sebagai laki-laki.
Peristiwa pembunuhan pelayan yang dilakukan oleh Tuan Chang Won menggemparkan istana. Hwee menjatuhkan vonis yang sesuai dengan apa yang telah dipikirkannya, namun ternyata hal tersebut membuat para bangsawan dan orang tua marah.
Akhirnya Hwee pergi sejenak untuk berwisata. Saat berwisata Mi Su dan Hwee saling berbagi perasaan satu sama lain!
Judul : Affection 5
Rating : Remaja
Genre : Sejarah, Drama
Cerita & Ilustrasi : Lee So Young
Penerbit : Elex Media Komputindo
Tebal : 176 halaman
Format : Soft Cover
Tanggal Terbit : 27 April 2016
Dimensi : 114 mm x 172 mm
Teks Bahasa : Indonesia
Baca Selengkapnya
Detail Buku