Atiqah Hamid
Agar Terhindar Dari Kemiskinan
Format Buku
Deskripsi
Deskripsi :
Kemiskinan merupakan kondisi dimana seseorang atau sekelompok orang tidak mampu memenuhi hak- hak dasarnya untuk mempertahankan dan mengembangkan kehidupan yang bermartabat seperti makanan, pakaian, tempat berlindung, pendidikan, dan kesehatan. Kemiskinan sangat tidak diharapkan kehadirannya oleh siapa pun. Keberadaannya dianggap sebagai suatu penyakit, musibah, bahkan aib. Tidak heran jika banyak orang berlomba-lomba agar bisa hidup bergelimang harta, terbebas dari kemiskinan. Di antara mereka, ada yang menghalalkan segala cara untuk bisa kaya, tapi ada juga yang menempuh jalan lurus untuk mendapatkannya. Nah, sebagai orang yang beriman, Anda tidak perlu khawatir akan hidup miskin. Islam mengajarkan beberapa ibadah yang apabila dilakukan dengan istiqamah akan menghindarkan Anda dari kemiskinan. Apa saja ibadah-ibadah harian yang bisa membuat Anda terhindar dari kemiskinan? Jawabannya ada di dalam buku Agar Terhindar Dari Kemiskinan ini. Ibadah-ibadah tersebut dikupas secara tuntas dan jelas, dari awal hingga tata cara mengamalkannya dengan benar, sehingga benar-benar berdampak menjauhkan Anda dari jeratan kemiskinan. Ambil dan baca bukunya, kemudian amalkan ibadah-ibadahnya, niscaya Anda akan hidup berkecukupan.
Selamat membaca!
Informasi lainnya :
Judul : Buku Agar Terhindar Dari Kemiskinan
Deskripsi fisik : 14 x 20 cm, 176 halaman
Weight : 0.155 kg
ISBN : 9786024074852
Pengarang : Atiqah Hamid
Penerbitan : Yogyakarta : Laksana, 2018
Bahasa : Indonesia
Bentuk Karya : Non Fiksi
Status : Aktif
Cover : Soft Cover
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Atiqah Hamid
Agar Terhindar Dari Kemiskinan