Gramedia Logo
Product image
Product image
Abdul Aziz Asy-Syinawi

Biografi Empat Imam Madzhab

Rp0
free shipping logo

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.

Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.

Format Buku
Deskripsi
Ketika Rasulullah SAW, masih hidup, semua persoalan hukum, dan semua masalah yang menyangkut tentang Hablu Minaallah dan Hablu Minannas diserahkan pada Beliau. Namun setelah Beliau wafat mulai timbul perbedaan-perbedaan pendapat, dan penafsiran mengenai hukum, ataupun Ilmu yang lainnya, tidak terkecuali ilmu Fiqh. Ilmu Fiqh termasuk Ilmu yang sangat penting dalam Islam, yang mana dalam Ilmu Fiqh-lah diterangkan hukum-hukum Islam, mulai masalah terkecil hingga masalah yang terbesar. Dalam ilmu Fiqh sering kita dengar dengan nama-nama seperti Imam Abu Hanafih, Imam Malik, Imam Syafi’i, dan Imam Hambali, merekalah para pendiri Madzhab Fiqh, yang memberikan gambaran dan penafsiran tentang hukum Fiqh secara berbeda-beda meskipun terkadang juga ada yang sama. Berkat ijtihad mereka, kini umat Islam bisa menjalankan amalan Fiqh sehari-hari tanpa kesulitan menggali hukum tersebut dari Al-Quran dan Sunnah, sebab kapasitas kemampuan sebagian besar umat belum memadai itu. Biografi Empat Imam Madzhab karya Abdul Aziz Asy-Syinawi ini diterbitkan oleh Fathan Media Prima pada tahun 2018. Buku ini mengupas tuntas perjalanan hidup para Ulama tersebut agar kita semakin dekat dengan mereka serta bisa belajar dari kefaqihan mereka. Diperuntukkan bagi para umat Muslim yang ingin memperdalam pengetahuan tentang para Imam Madzhab yang mengajarkan ilmu Fiqh, cerita perjalanan hidup para ulama diharapkan dapat memperdalam iman para pembaca dalam menjalankan ajaran Islam.
Detail Buku