Dr. Tuswadi
Bukan Guru Biasa Menggagas Pendidikan Indonesia Berdaya
Format Buku
Deskripsi
Potensi perkembangan pendidikan di Indonesia sebenarnya berada pada angka yang cukup baik. Pelajar Indonesia rata-rata memiliki kesempatan yang baik untuk bisa mengembangkan diri mereka di berbagai bidang yang mereka minati. Tenaga pendidik di Indonesia pun sudah diupayakan untuk memiliki kualitas yang terbaik. Namun masih ada segelintir tenaga pendidik yang kadang melupakan peranan pentingnya dalam membentuk pelajar Indonesia.
Masih ada tenaga pendidik yang perlu diingatkan kembali atas pengaruh mereka terhadap perkembangan para pelajar. Untuk itu buku Bukan Guru Biasa: Menggagas Pendidikan Indonesia Berdaya hadir sebagai pembuka pemikiran bagi para tenaga pendidik mengenai bagaimana kualitas mereka bisa mempengaruhi perkembangan pendidikan Indonesia. Buku ini membahas banyak kualitas yang seharusnya dimiliki seorang tenaga pendidik untuk bisa mewujudkan pendidikan Indonesia yang bermartabat.
Mulai dari kemampuan atas penerapan ilmu sosiologi kepada para murid, profesionalisme guru, kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian hingga spiritual. Semua tidak lain agar ketajaman jarum kepekaan terhadap kehidupan masyarakat mampu menembus esensi kebutuhan dan dinamika pendidikan Indonesia. Kemampuan tersebut jika disadari dan diaplikasikan secara maksimal diharapkan benar-benar mampu menghasilkan pendidikan Indonesia yang berdaya.
Informasi lain:
Cover: Soft Cover
Genre: Pendidikan, Pengembangan Diri, Guru.
Detail
Penulis: Tuswadi
Jumlah Halaman: 96
Bahasa: Indonesia
Penerbit: Penerbit Indoliterasi Group
Dimensi: 14 x 20 cm
Tanggal Terbit: 1 Agustus 2018
Berat: 0.10 kg
ISBN: 9786025644016
Baca Selengkapnya
Detail Buku