Yunita Setyaningsih
Buku Pengayaan Kepribadian : Apa Cita-Citamu? Pilot
Rp0

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Format Buku
Deskripsi
Tentang Pilot:
Pilot biasanya menjadi profesi impian anak-anak. Penampilan fisik yang gagah dengan baju penuh pangkat hingga bisa terbang keliling dunia membuat profesi ini menarik banyak minat anak-anak. Dari sisi penghasilan, profesi pilot juga sangat menjanjikan.
Seorang pilot harus memiliki penguasaan yang baik dalam teknik penerbangan dan hal itu harus ditunjukkan pada penguji (inspektur) resmi dari otoritas penerbangan setempat, baik dengan tes di darat maupun tes terbang. Barulah seseorang nanti bisa mendapatkan sertifikat atau lisensi penerbang privat (Private Pilote Licence/ PPL) dilanjutkan lisensi penerbangan komersial (Commercial Pilot Licence/ CPL) dan Instrument Rating (IR).
Pilot harus memiliki jiwa dan mental yang kuat untuk menghadapi proses belajar dan pengembangan diri yang tidak pernah berhenti sepanjang masa karirnya menjadi pilot.
Seorang pilot juga dituntut untuk bisa bekerjasama dengan pihak lain karena operasional penerbangan pada dasarnya adalah kerjasama antara beberapa pihak. Seorang Pilot dituntut harus benar-benar disiplin diri dan bekerja profesional. Karena mereka harus mengutamakan keselamatan dan keamanan penerbangan diatas segala-galanya. Selain itu, pilot juga bisa dikenai sanksi, baik ringan maupun berat. Sanksi paling berat adalah pencabutan lisensi pilot. Jika sudah demikian, seseorang tersebut tidak lagi bisa menjadi pilot seumur hidup.
Sinopsis:
Awalnya Siva begitu takut naik pesawat terbang, apalagi saat diajak ayahnya naik pesawat tiruan. Namun, ketakutan Siva berubah manakala ia benar-benar naik pesawat yang sesungguhnya. Apa sih yang membuat Siva berubah? Mengapa justru Siva bercita-cita jadi pilot yang tugasnya di pesawat? Mau tahu jawabannya? Yuk, baca buku ini!
Baca Selengkapnya
Detail Buku