Team Dap
Buku Pintar Pramuka
Format Buku
Deskripsi
Pramuka adalah singkatan dari Praja Muda Karana, yang artinya Orang Muda yang Suka Berkarya. Pramuka merupakan sebuah organisasi atau gerakan kepanduan (boy scout) yang menjadi wadah atau tempat dilakukannya proses pendidikan kepramukaan di Indonesia.
Robert Stephenson Smyth Baden-Powell atau yang lebih dikenal dengan Lord Baden-Powell adalah orang yang pertama kali mempelopori gerakan Pramuka atau kepanduan (Boy Scout). Ia adalah seorang mantan tentara asal Inggris yang sejak kecil sangat menyukai kegiatan di luar ruangan (outdoor).
Kebiasaannya merangkum pengalaman dalam latihan kepanduan menghasilkan sebuah buku yang berjudul Scouting for Boys. Robert Baden-Powell kemudian mendirikan suatu organisasi kepanduan khusus perempuan. Pada tahun 1918 ia mendirikan organisasi Rover Scout untuk penegak (usia 16-20 tahun). Kegiatan organisasi ini dan juga buku panduannya akhirnya mendapat perhatian di berbagai negara, termasuk di Indonesia.
Pada dasarnya kegiatan kepramukaan memiliki tujuan untuk melatih generasi muda agar memaksimalkan setiap potensi yang ada di dalam dirinya, baik itu intelektual, spiritual, sosial, dan fisik. Mengacu pada pengertian Pramuka di atas, adapun tujuannya adalah sebagai berikut; membentuk karakter/ kepribadian dan akhlak yang mulia para generasi muda; menanamkan rasa cinta tanah air dan bangsa di dalam diri generasi muda; menggali potensi diri dan meningkatkan keterampilan para generasi muda sehingga menjadi individu yang bermanfaat bagi masyarakat dan negara.
"Satya kudarmakan, darmaku kubaktikan."
Semua untuk Satu
Satu untuk Semua
Pramukaku, Indonesiaku.
Baca Selengkapnya
Detail Buku