Gramedia Logo
Product image
Heru Kurniawan

Cara Terbaik Mendidik Anak Sendiri

Format Buku
Deskripsi
Cara Terbaik Mendidik Anak Sendiri Buku ini terdiri dari 48 bab yang setiap babnya itu menceritakan tentang pengalaman penulis yang tidak saling berkelanjutan. Tapi walaupun begitu, setiap bab tersebut bisa diambil hikmahnya kok. Seperti yang sudah saya katakan di awal bahwa buku tersebut menceritakan tentang pengalaman penulis yang sudah empat tahun mendirikan Rumah Kreatif Wadas Kelir. Saya rasa Rumah ini adalah tempat bermain sekaligus belajar yang didirikan oleh penulis. Saya sebut saja “Relawan” ya. Penulis menceritakan kehebatan anak-anak yang dibimbingnya. Di rumah tersebut, anak anak belajar dan bermain mengembangkan kreativitas seperti menulis, menari, musik, teater, bahasa, matematika, dan masih banyak lagi. Anak-anak yang tergabung dalam RKWk (Rumah Kreatif Wadas Kelir) terdiri dari anak-anak pedesaan yang kini jumlahnya mencapai empat puluh anak, mulai dari yang belum sekolah sampai yang sudah sekolah menengah. Adapun relawan yang sering mengisi kegiatan di RKWK selain dari penulis yaitu mahasiswa. Karena penulis merupakan seorang dosen. Rutinitas bermain dan belajar sangat menyenangkan bagi anak-anak disana. Mereka bahkan lebih nyaman dan betah berlama-lama di RKWK. Lebih betah dibandingkan di rumah dan di sekolah. Bagaimana tidak, konsep belajar tanpa kelas yang menjunjung tinggi kreativitas tanpa batas membuat anak-anak senang (tidak jenuh) serta cara mendidik dan mengajar sang relawan yang menyenangkan pun membuat anak-anak seakan belajar hal hal baru yang luar biasa bagi mereka. Ini cerita kami. Cerita tentang kehebatan anak-anak. Anak-anak yang sedang belajar bersama kami di Rumah Kreatif Wadas Kelir. Rumah Kreatif yang sudah kami dirikan empat tahun lalu. Rumah tempat anak-anak belajar dan bermain mengembangkan kreativitas: menulis, menari, musik, teater, bahasa, matematika, dan masih banyak lagi. Di rumah inilah kami berproses, membangun keluarga dengan anak-anak pedesaan yang sekarang jumlahnya mencapai empat puluh anak, mulai dari yang belum sekolah, sampai yang sudah sekolah menengah. Di sisi lain kami juga menuliskan peristiwa-peristiwa pendidikan untuk anak yang mengesankan. Yang bisa ditiru, yang semoga bisa menginspirasi para pembaca. Dari sinilah kisah buku ini akan dimulai. Selamat membaca Semoga mendapatkan hal istimewa. Detail Buku Penulis : Heru Kurniawan Penerbit : Elex Media Komputindo Tahun Terbit : 23 Agustus 2017 Jumlah Halaman : 168 halaman Berat : 192 gram Dimensi (P x L) : 14 x 21 cm ISBN : 9786020444512 Cover : Soft-cover Text Bahasa : Bahasa Indonesia
Detail Buku