Ustadz Wijayanto & Mice
Cerita Hati Uwie & Mice Edisi: Global Citizen
Format Buku
Deskripsi
Deskripsi:
Buku ini pada dasarnya merupakan intisari dari ratusan episode Cerita Hati yang tayang di Kompas TV. Pada salah satu program yang ditayangkan dalam Cerita Hati itu Mice mencurahkan dan menanyakan mengenai kegelisahannya dan kemudian dijawablah oleh Uwie (Ustadz Wijayanto). Awal mula dari program tersebutlah akhirnya buku Cerita Hati Uwie dan Mice ini dijadikan sebuah buku, yang mana dalam isi keseluruhan buku ini berisi pertanyaan-pertanyaan Mice. Terdapat tujuh tema yang diangkat dalam buku ini untuk dijadikan sebagai bahasan. Buku ini sangat cocok dibaca karena bahasanya yang cukup ringan, tetapi banyak pelajaran yang dapat diambil.
Sinopsis:
Uwie dan Mice tokoh utama dalam buku ini yang kehadirannya menjadi sebuah kombinasi yang menarik. Keduanya memang merupakan dua sosok yang berbeda dalam melihat dan menangkap fenomena sosial dalam masyarakat. Mice digambarkan sebagai sosok yang sering mempertanyakan banyak hal dalam kehidupan. Dan sosok Uwie yang terkadang kerap melontarkan candaan yang lucu, tetapi mampu menyampaikan dakwah dengan lugas dan menyentil.
“Komentar Ustadz Wijayanto di buku ini merupakan refleksi karakter Uwie yang kocak, menyentil, sedikit lebay, dan suka menggunakan analogi kehidupan sehari-hari dalam setiap dakwahnya. Di sisi lain, Mice melalui coretan tangannya sering kali memotret fenomena umum yang kerap luput dari perhatian kita, tapi bisa menjadi tolak ukur kondisi masyarakat masa kini.”
Bimo Setiawan, President Director Kompas TV
Daftar Isi:
Bab 1: Keluarga
Bab 2: Anak
Bab 3: Globalisasi
Bab 4: Harta, Tahta, Wanita
Bab 5: Etos Kerja
Bab 6: Zakat dan Rezeki
Bab 7: Dalam Islam
Informasi lain:
Buku ini menggunakan soft cover dengan gambar ilustrasi karikatur Uwie dan Mice yang sedang berkendara motor. Dengan ukuran buku yang tidak terlalu besar, yaitu 17,5 cm x 22 cm. Buku ini menggunakan bahasa Indonesia dan termasuk ke dalam buku nonfiksi.
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Ustadz Wijayanto & Mice
Cerita Hati Uwie & Mice Edisi: Global Citizen