Jena
Class 7e
Format Buku
Deskripsi
Bagi Jendra, menjadi anggota kelas XII IPA 1 di sekolah asrama SMA Dermaga, yang akrab disebut sebagai Class 7E atau 7 Excellent, adalah sebuah kebanggaan besar. Class 7E memang istimewa. Menurut rumor, alumni kelas tersebut akan mendapat serangkaian keuntungan, seperti mendapat gedung asrama terpisah, juga mendapat beasiswa ke kampus mana pun.
Semula, Jendra pikir dia akan menjalani tahun terakhirnya di SMA dengan menyenangkan. Namun, ternyata dugaannya salah.
Di hari pertamanya saja dia sudah menghadapi serangkaian peraturan dan permainan aneh. Yang lebih mengerikan, semakin lama peraturan dan permainannya semakin tidak masuk akal, dan membuka tabir misteri yang lebih besar lagi. Persahabatan, persaingan, hingga pengkhianatan, mewarnai hari-hari anggota Class 7E.
Tertarik untuk menjadi anggota Class 7E?
Think twice.
Think about theory.
Tahun Terbit : Cetakan Kedua, Mei 2024
Pernahkah Anda terpikir betapa menariknya dunia yang terbuka lebar lewat lembaran buku? Membaca bukan hanya kegiatan rutin, tetapi juga petualangan tak terbatas ke dalam imajinasi dan pengetahuan.
Membaca mengasah pikiran, membuka wawasan, dan memperkaya kosakata. Ini adalah pintu menuju dunia di luar kita yang tak terbatas.
Tetapkan waktu khusus untuk membaca setiap hari. Dari membaca sebelum tidur hingga menyempatkan waktu di pagi hari, kebiasaan membaca dapat dibentuk dengan konsistensi.
Pilih buku sesuai minat dan level literasi. Mulailah dengan buku yang sesuai dengan keinginan dan kemampuan membaca.
Temukan tempat yang tenang dan nyaman untuk membaca. Lampu yang cukup, kursi yang nyaman, dan sedikit musik pelataran bisa menciptakan pengalaman membaca yang lebih baik.
Buat catatan atau jurnal tentang buku yang telah Anda baca. Tuliskan pemikiran, kesan, dan pelajaran yang Anda dapatkan.
Baca Selengkapnya
Detail Buku