Dayat Kurniawan
Membangun Aplikasi Elektronika dengan Raspberry Pi 2 dan WhatsApp
Deskripsi
Deskripsi
Whastapp merupakan platform chat yang sudah mendunia dan dikenal oleh berbagai khalayak ramai, namun bagaimana jadinya jika whatsapp ini dimodifikasi dengan Raspberry Pi dan mencetak banyak aplikasi sampingan yang dapat dimanfaatkan dengan fitur-fitur yang baru dan menyenangkan?
Sinopsis
Pembahasan dimulai dari pengenalan Raspberry Pi secara umum , seperti pengertian apa itu Raspberry Pi, Raspberry Pi adalah sebuah komputer papan tunggal (single-board computer) atau SBC seukuran kartu kredit yang dapat digunakan untuk menjalankan program perkantoran, permainan komputer, dan sebagai pemutar media hingga video beresolusi tinggi. Raspberry Pi dikembangkan oleh yayasan nirlaba, Raspberry Pi Foundation dengan tujuan untuk belajar pemrograman. Raspberry Pi sendiri memiliki beberapa jenis, seperti Raspberry Pi yang baru pertama kali diluncurkan bernama Raspberry Pi model B Rev 1, lalu disusul dengan model B Rev 2, dilanjutkan dengan Model A, kemudian muncul Model B+ dan Model A+ pada tahun 2015. Pada tahun 2015 muncullah Raspberry Pi generasi dua yang disebut dengan RPi 2 model B, kemudian disusul dengan Raspberry Pi model zero, dan yang terakhir serta terupdate adalah RPi model 3.
Dalam buku ini akan dibahas lebih mendalam mengenai RPi 2 model B. software akan diimplementasikan pada model tersebut, tetapi tidak memungkinkan bagi developer untuk mencoba model RPi model lainnya karena pada dasarnya RPi memiliki kesamaan dalam tiap modelnya. Didalamnya akan dibahas pula mengenai instalasi Raspbian OS Jessie, installasi Yowsup, dan beberapa aplikasi elektronika.
Whatsapp merupakan platform aplikasi messenger paling populer yang dipakai oleh seluruh penduduk di dunia. Dengan hadirnya Whatsapp, cara mengirim pesan yang dahulu menggunakan sistem SMS (Short Message Service) kini menjadi lebih menarik, dimana dengan Whastapp user dapat mengirimkan pesan, gambar, stiker, video, voice, dan juga posisi user dengan lebih mudah dan ringkas. Whatsapp API yang digunakan untuk proyek dalam buku ini dibuat menggunakan Phyton dengan nama Yowsup. Dalam buku ini akan dijelaskan cara mengintegrasikan Yowsup untuk aplikasi elektronika yang dapat dimonitor dan dikontrol melalui Whatsapp.
Informasi Lain
ISBN : 9786020289113
Lebar : - kg
Berat : - cm
Tanggal terbit : 22 Jul 2016
Penerbit : Elex Media Komputindo
Jumlah Halaman : 212
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Dayat Kurniawan
Membangun Aplikasi Elektronika dengan Raspberry Pi 2 dan WhatsApp