Gramedia Logo
Product image
Asti Musman & Nadi Mulyadi

Dasar-Dasar Jurnalistik: Buku Pegangan Wajib Para Jurnalis

Format Buku
Deskripsi
Jurnalistik adalah ilmu, aktivitas, dan keterampilan yang terkait dengan penyampaian pesan (komunikasi) melalui media massa. Jika memiliki dasar-dasar jurnalistik, maka sharing informasi di media sosial oleh warganet akan memiliki kualitas yang baik layaknya informasi yang dibuat wartawan profesional. Konsep jurnalisme sendiri meliputi tiga unsur, yaitu knowledge, skill, dan attitude. Wartawan wajib memenuhi ketiga unsur ini. Sinopsis Sangatlah jarang wartawan atau praktisi media massa di Indonesia yang menulis buku tentang jurnalistik. Makanya. Ketika ada seorang jurnalis yang menulis buku jurnalistik itu special dan pasti menarik. Karya jurnalis ini layak diapresiasi”. (Ketua PWI DIY, Sihono). “Muatan yang tertera dalam buku ini memberi peluang kepada wartawan dan masyarakat umum untuk mengerti, merasakan, dan melaksanakan cara menulis yang baik dan benar sesuai dengan kaidah-kaidah jurnalistik”. (Panitera Harian Majelis Luhur Persatuan Tamansiswa Yogyakarta). Zaman telah bergerak, demikian pun dengan perkembangan media massa yang semakin mengemuka saat ini. Siapapun berlomba menuangkan ulisannya untuk media cetak,, elektronik, dan internet. Sayangnya, tidak semua orang paham akan cara-cara menulis yang baik dan benar. Memang tidak ada batasan yang kaku untuk menulis, semua orang boleh mengekspresikan gagasannya. Tetapi, alangkah baiknya jiaka kita memang memahami dasar-dasar penulisan untuk sebuah media, apapun media yang digunakan. Buku ini memang ditulis secara sederhana dengan bahasa yang mudah dipahami oleh awam dan mereka yang baru belajar jurnalistik. Walaupun begitu, bagi yang telah lama berkutat dengan dunia jurnalistik, buku ini mengingatkan ulang akan dasar-dasar teori jurnalistik yang tidak lekang oleh zaman. Sebab, jurnalis adalah penggali dan pembawa kebenaran untuk disebarluaskan kepada siapapun. Keterangan Jumlah Halaman : 294 Penerbit : Komunika Tanggal Terbit : 8 Mei 2021 Berat : 0.225 kg ISBN : 9786232442825 Lebar : 14 cm Panjang : 19.5 cm Bahasa : Indonesia
Detail Buku