Abdul Kadir
Dasar Pemrograman Web Dinamis Menggunakan PHP Edisi Revisi Kedua
Format Buku
Deskripsi
Ingin membuat aplikasi web yang bersifat dinamis? Dengan menggunakan pendekatan "Belajar dengan Mencoba" dan pembahasan sederhana serta mudah untuk diikuti, buku ini akan membantu mewujudkan keinginan Anda. Buku ini membahas dari hal paling mendasar hingga pada aplikasi database baik yang melibatkan Microsoft Access serta MySQL dan cara membuat gambar secara dinamis. Topik seperti penanganan eksepsi dan pembuatan dokumen PDF ikut dibahas dalam buku ini. Buku ini cocok digunakan oleh mahasiswa Teknologi Informasi, Sistem Informasi, Teknik Informatika, dan jurusan lain yang sedang mengambil kuliah yang berhubungan dengan rekayasa web sebagai buku penuntun dasar untuk membuat aplikasi. Siswa maupun siapa saja yang berminat untuk membuat aplikasi web juga dapat memanfaatkan buku ini.
Dengan membeli buku ini, Anda mendapatkan keuntungan seperti mempunyai koleksi dasar pemrograman web dinamis yang banyak memakai program PHP. Buku ini menggunakan teknik pembahasan repetitif (berulang-ulang) sehingga Anda dapat mengingat teknik pemrograman memakai PHP secara mudah dan cepat. Anda pun akan dibuat semakin mengerti tentang bagaimana caranya membuat web dinamis memakai PHP. Oleh karena itu, buku ini wajib menjadi pegangan Anda dalam mempelajari pemrograman dasar web dinamis. Anda bisa mendapatkan buku Dasar Pemrograman Web Dinamis Menggunakan PHP Edisi Revisi Kedua ini di toko buku Gramedia kesayangan Anda atau melalui Gramedia.com.
Baca Selengkapnya
Detail Buku