Herry Purwono
Dasar-Dasar Perpajakan & Akuntansi Pajak
Deskripsi
Pajak adalah kontribusi wajib kepada negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan yang bersifat memaksa berdasarkan undang-undang, dengan tidak mendapatkan imbalan secara langsung dan digunakan untuk keperluan negara bagi sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Serta harus memahami dasar-dasar perpajakan yang mencakup definisi pajak, fungsi pajak, asas-asas perpajakan, teori yang mendukung pemungutan pajak.
Sedangkan secara umum, Akuntansi adalah suatu proses mencatat, meringkas, mengklasifikasikan, mengolah, dan menyajikan data transaksi, serta berbagai aktivitas yang berhubungan dengan keuangan, sehingga informasi tersebut dapat digunakan oleh seseorang yang ahli di bidangnya dan menjadi bahan untuk mengambil suatu keputusan.
Buku ini disusun dalam bahasa yang cukup lugas dan sederhana serta sesuai dengan kurikulum Perguruan Tinggi, khususnya pada Jurusan Ekonomi atau Akuntansi atau Manajemen atau Perpajakan, serta kurikulum SMK dan SMA kelompok IPS/Bisnis dan Manajemen. Buku ini juga dapat digunakan oleh para siswa SMK dan SMU, bahkan masyarakat umum, untuk mempelajari masalah perpajakan. Buku ini terdiri dari empat bagian dan empat belas bab. Materi yang terkandung dalam buku ini telah disesuaikan dengan peraturan perpajakan terbaru, termasuk informasi mengenai reformasi perpajakan, rencana pemerintah menurunkan tarif PPh Badan, dan penggunaan e-filling dalam pelaporan perpajakan. Setiap bab dilengkapi dengan soal teori (ST) yang akan menguji sampai sejauh mana pemahaman pembaca tentang konsep dasar dari materi bab bersangkutan, dan soal perhitungan (SP) yang akan menguji sampai sejauh mana kemampuan pembaca dalam menentukan besarnya pajak yang terutang, termasuk prosedur pencatatannya dalam jurnal-jurnal akuntansi. Buku ini membahas tentang: 1) Pengenalan Pajak, 2)) Ketentuan umum dan tata cara perpajakan, 3) Pajak penghasilan, 4) PPh Pasal 21, dan 5) Pajak nilai (PPN)dan bea Materai.
Informasi lain
ISBN : 9789790757820
Lebar : 20 cm
Berat : 0.76 kg
Tanggal terbit : 3 Feb 2011
Penerbit : Penerbit Erlangga
Jumlah halaman : 370
Baca Selengkapnya
Detail Buku