Ully Hermono
Decoupage: Kreativitas Menempel Tisu Motif
Rp0

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Format Buku
Deskripsi
Melalui ketelatenan, sentuhan, dan kreativitas, kita bisa membuat berbagai macam kerajinan hasta karya. Buku ini menyajikan berbagai contoh hasil keterampilan kerajinan tangan yang terbuat dari kain tisu dan beragam kreativitas menempel tisu motif.
Decoupage (dibaca dekupas) adalah keterampilan menempel tisu bermotif. Kegiatan ini sungguh mengasyikkan, apalagi jika kita berkreasi dari barang lama yang sudah tak terpakai misalnya kaleng kue kering, botol bekas selai, cangkir, teko, baki keramik, lilin, tas, maupun koper bisa diubah tampilannya menjadi baru. Bahkan dengan sedikit kreativitas bisa menyempurnakan kembali meja lama yang kusam menjadi meja baru dengan tampilan segar.
Selembar tisu bermotif menciptakan aneka gaya baru pada barang-barang lama yang mungkin nyaris menjadi sampah. Buku ini mengupas tentang keterampilan berbahan dasar tisu atau kertas. Sebuah seni menempelkan tisu bermotif pada berbagai barang (kain, kayu, rotan, anyaman, kulit, dll) menghasilkan tampilan yang unik dan berbeda. Tips dan trik, tutorial cara menghias, dan inspirasi ‘bermain’ Decoupage dijabarkan dalam buku ini. Yuk, asah kreativitas dan memanfaatkan peluang usahanya. Selamat mencoba!
Informasi Buku
Judul Buku : Decoupage: Kreativitas Menempel Tisu Motif
Penerbit : Kawan Pustaka
Penulis : Ully Hermono
Tanggal Terbit : 25 Februari 2019
Jumlah Halaman : 184 halaman
Format Buku : Soft Cover
Berat Buku : 220 gram
Dimensi : 18 x 24 cm
Teks Bahasa : Bahasa Indonesia
ISBN : 9789797576653
SKU : 208014061
Harga : Rp74.800
Baca Selengkapnya
Detail Buku