Gramedia Logo
Product image
Eunice Sonie

Di Balik Jendela

Format Buku
Deskripsi
“Semua orang, siapa pun itu, selamatkan diri kalian. Tutup pintu rumah, kunci jendela, jangan berada di bawah sinar matahari, jangan keluar. Kalian harus tetap hidup.” Sela-sela pintu disumpal kain, ventilasi diplester dan dilapis koran. Kalender dinding bekas bergambar kartun yang dulu Omar dapatkan dari TK-nya, sekarang menempel di jendela. Memandang Omar, mentertawakannya. Menghalanginya dari cahaya matahari sore. Menutup matanya, membungkamnya. Mama bilang, permukiman mereka diserang monster. Sebuah pesawat membawa sekumpulan monster yang memakan semua manusia di bumi. Mungkin sekarang hanya segelintir manusia yang tersisa. Mereka yang di luar harus berjuang untuk hidup. Tapi Mama bilang, mereka bisa bertahan. Asal Omar tidak membuka jendela. Profil Penulis: Eunice Sonie Chalista lahir di Cirebon dan besar di Bogor dan Jakarta. Things about her: Chinese, books, CDrama, KDrama, anime, dorama, story games, Mobile Legends, journal, music, dan KPop. Buku kesukaan sepanjang masa: Lupus. Penulis yang moody-an banget, suka beragam genre, tapi genre thriller selalu punya tempat tersendiri di hatinya. Sangat menyukai kota Jakarta dan hujan. Karyanya lebih sering banyak ditulis menggunakan nama pena: Nice McQueen, dengan genre yang juga beragam (romance, fantasy, asianlit). Karya pertamanya yang terbit secara indie berjudul Maple. Bercita-cita mempunyai perpustakaan dan tinggal dengan buku-buku di sekitar rumahnya. Di Balik Jendela adalah karya perdananya yang terbit fisik oleh penerbit mayor. Penulis bisa dihubungi lewat: Instagram: @eunicesoe.vics/@nicemcqueen X: @nicemcqueen Email: eunicesoe@gmail.com Karya-karya lainnya bisa ditemui di: Wattpad, Cabaca, gwp.id @nicemcqueen
Detail Buku
Product image
Eunice Sonie
Di Balik Jendela