Gramedia Logo
Product image
Hiro Mashima

Edens Zero 19

Format Buku
Deskripsi
Dengan bantuan kawan-kawannya, grup Shiki akhirnya tiba di tempat Shura. Namun, yang mereka lihat di sana adalah Witch dalam kondisi mengenaskan. Shiki gemetar akibat amarah, sementara Shura tertawa mencemooh dengan penuh percaya diri. Kedua pengguna gravitasi itu pun beradu untuk mengakhiri konflik! Di sisi lain, meletus pertarungan di ‘kuil’ antara tiga pemimpin, yaitu Nero, Ziggy, dan Jaguar! Laguna dan Ijuna, Homura dan Creed, juga para anggota pasukan pemberontak. Sejumlah takdir nan aneh bertemu, lalu mendatangkan tragedi. Pertarungan penentuan di Laut Aoi akhirnya mencapai klimaks yang menggugurkan banyak nyawa! **** Di antara jenis buku lainnya, komik memang disukai oleh semua kalangan mulai dari anak kecil hingga orang dewasa. Alasan komik lebih disukai oleh banyak orang karena disajikan dengan penuh dengan gambar dan cerita yang mengasyikan sehingga mampu menghilangkan rasa bosan di kala waktu senggang. Komik seringkali dijadikan sebagai koleksi dan diburu oleh penggemarnya karena serinya yang cukup terkenal dan kepopulerannya terus berlanjut sampai saat ini. Dalam memilih jenis komik, ada baiknya perhatikan terlebih dahulu ringkasan cerita komik di sampul bagian belakang sehingga sesuai dengan preferensi pribadi pembaca. Profil Penulis: Hiro Mashima adalah seniman manga Jepang yang paling dikenal karena manga fantasinya Groove Adventure Rave, diterbitkan oleh Majalah Weekly Shonen Kodansha, dari tahun 1999 hingga 2005. Serial ini kemudian diadaptasi menjadi anime. Namun, adaptasi anime dibatalkan sebelum bisa menyelesaikan seri.
Detail Buku
Product image
Hiro Mashima
Edens Zero 19