Alexander Hery, S.E.,MSi.
Ekonomi Syariah: Pengantar Ekonomi Islam
Format Buku
Deskripsi
Indonesia sebagai salah satu negara dengan penganut Islam terbesar di dunia sudah sepatutnya menjadi poros untuk perkembangan ekonomi syariah dunia. Hal ini mendorong berbagai bidang untuk turut berkontribusi dalam berkembangnya ekonomi syariah, termasuk juga dunia pendidikan. Kontribusi pendidikan tinggi terhadap perkembangan ekonomi syariah merupakan sebuah keniscayaan. Pengembangan sumber daya manusia yang andal dalam hal ini dapat dilakukan melalui proses pembelajaran di perguruan tinggi. Penyediaan buku yang berkaitan dengan ekonomi syariah pun sangat diperlukan sebagai sebuah referensi. Referensi ini sangat penting bagi para calon pelaku ekonomi syariah di negeri ini.
Untuk mengakomodasi kebutuhan akan sumber pembelajaran yang berkaitan dengan ekonomi syariah tersebut, buku “Ekonomi Syariah: Pengantar Ekonomi Islam” ini hadir di tengah-tengah masyarakat. Dengan melalui hadirnya buku ini, penulis mencoba untuk menyodorkan materi tentang berbagai hal yang berkaitan dengan ekonomi syariah. Di dalam buku ini, telah memuat berbagai macam informasi yang telah disusun secara berjenjang, mulai dari pengenalan tentang Islam dan syariah Islam, sumber hukum Islam, kemudian juga menghadirkan pemikiran tokoh-tokoh ekonomi Islam klasik dan juga kontemporer, sampai dengan pembahasan tentang bank syariah dan pasar modal syariah.
Materi-materi perkuliahan tersebut disajikan secara terperinci dan juga ringkas, agar memudahkan pembaca dalam memahami setiap kandungan dari buku ini.
Detail Buku
Judul: Ekonomi Syariah: Pengantar Ekonomi Islam
Penulis: Alexander Hery. S.E., M.Si.
Jumlah Halaman: 184 hlm
Tahun Terbit: 2021
Penerbit: Yrama Widya
ISBN: 9786232056305
Bahasa: Indonesia
Berat Buku: 0.225 kg
Dimensi Buku: 15,5 cm x 24 cm
Baca Selengkapnya
Detail Buku