Gramedia Logo
Product image
Patricia Barnes-svarney & Thomas E Svarney

Ensiklopedia Matematika Volume 3: Aljabar, Geometri&Trigonometri

Deskripsi
Buku ini merupakan sebuah ensiklopedi yang akan membantu dalam mempelajari dan memahami matematika. Buku ensiklopedia matematika ini akan menjawab semua pertanyaan dengan bahasa sederhana mengenai semua aspek aljabar, geometri dan trigonometri. Buku ini juga dihadirkan dalam bahasa yang mudah dipahami oleh para pembaca. Sinopsis Buku Dari Sudoku hingga Mekanika Kuantum, yang Memecahkan Misteri Matematika! Apakah rumus untuk mengubah intimidasi menjadi kegembiraan? Ketika membahas matematika, jawabannya buku Ensiklopedia Matematika ini! Dengan format tanya jawab yang menarik dan mudah dipahami, konsep matematika sehari-hari dikerjakan dan dijelaskan dengan bahasa Indonesia yang sederhana (dengan sedikit bantuan bilangan dan rumus) untuk membantu mencerahkan Anda seberapa pun tingkat ketertarikan Anda terhadap matematika. Dari sejarahnya yang panjang (dan petunjuk masa depan) hingga bagaimana kita menggunakan matematika dalam kehidupan kita sehari-hari, dan dari materi penyegar tentang dasar-dasar matematika, aljabar, kalkulus, geometri, dan trigonometri hingga penjelasan yang gamblang dan ringkas tentang bilangan yang digunakan sehari-hari dalam laporan keuangan dan pasar, prakiraan cuaca, valuasi real estate, permainan, dan pengukuran, buku Ensiklopedia Matematika ini merupakan panduan Anda ke dunia bilangan. Di dalam halaman-halaman buku ini, Anda akan menemukan penjelasan tentang aljabar, geometri dan trigonometri dan dasar matematika lainnya. Menjembatani celah antara pemikiran otak kiri dan kanan, buku Ensiklopedia Matematika ini membuat bilangan mudah untuk didekati semua kalangan. Matematika bisa jadi menakutkan, tetapi sedikit pemahaman dapat mendekatkan kecintaan akan pemahaman dunia matematika pada Anda. Informasi Lain: Judul Buku: Ensiklopedia Matematika Volume 3: Aljabar, Geometri dan Trigonometri Format: Soft Cover Tebal: 96 halaman Tanggal Terbit: 4 Juni 2015 Penerbit: Pakar Raya Berat: 0.3500 kg Lebar: 18 cm Panjang: - ISBN: 9789795348665
Detail Buku