Lain S.Thomas
Every Word You Cannot Say
Format Buku
Deskripsi
Dalam hidup itu banyak sekali kata-kata yang tak pernah terucapkan. Sebuah kalimat bisa mengendap bertahun-tahun, terpendam, dan tidak terungkapkan hingga menjadi penyesalan pada suatu ketika. Terkadang sebuah perasaan begitu sulit diformulasikan dalam kalimat hingga harus dikatakan dengan benda, misalnya bunga.
Hati manusia itu selalu bicara, tetapi pikiran dan mulut tak selalu sejalan. Ada kalanya karena situasinya memang sulit, takut menyakiti, atau timingnya tidak memungkinkan. Padahal sebuah perasaan harus terucapkan supaya orang bisa paham dan tidak menimbulkan beban jiwa yang berkepanjangan.
Sesuatu yang sifatnya subjektif seperti feeling, sense, atau judgement tidak mungkin dapat dibaca orang lain kecuali kita sendiri mengungkapkannya. Untuk mewakili perasaan-perasaan yang terpendam inilah Iain S. Thomas menulis buku Every Word You Cannot Say yang diusung ke dalam bahasa Indonesia oleh penerbit Renebook.
Isinya rangkaian kata-kata yang mewakili perasaan kebanyakan orang tentang cinta, optimisme, harapan, dan konfigurasi batin lainnya. Buku ini hanya sebuah romansa yang ditata indah dan di antaranya ada kata-kata mutiara. Puisi biasanya cukup disiplin dengan rima dan memperhatikan susunan baris dalam satu untaian, misalnya sektet, septima, oktav, atau soneta, sedangkan ini tidak. Tetapi rangkaian kata-katanya hampir sekaya aspek-aspek puisi. Setiap judul ada unsur intrinsik dan ekstrinsiknya. Selain diksinya indah, terdapat imajinasi yang bagus, dan kaya gaya bahasa. Ekstrinsiknya juga cukup beragam, menyentuh aspek psikologis, filsafat, hingga religius. Iain S. Thomas banyak menyebut Tuhan, doa, dan takdir.
Jenis Cover: Hard Cover
Baca Selengkapnya
Detail Buku