Gramedia Logo
Product image
R. Fajar Hadria Putra

Ghosty's Comic : Wibutopia

Format Buku
Deskripsi
Wibu merupakan kata serapan dari weeaboo, yang dalam bahasa Inggris berarti orang yang terobsesi dengan budaya Jepang, terutama anime dan manga. Sebuah buku komik karya R. Fajar Hadria Putra, berjudul Ghosty’s Comic : Wibutopia merupakan komik yang bercerita tentang segala hal yang menyangkut tentang wibu. Mulai dari perilakunya, kebiasaannya, dan juga pembahasan tentang budaya anime Jepang. Komik ini akan jadi bacaan yang menarik untuk kamu yang baru mulai terjun dalam dunia anime dan Jejepangan. Ghosty's Comic merupakan komik strip. Komik buatan Ghosty Corp ini berawal dari komik Strip yang dipublikasikan melalui media sosial Facebook Buku ketiga dari seri Ghosty's. Kali ini lebih mengedepankan anekdot lucu dari para penggemar jepang yaitu wibu. Tentang Penulis: Raden Fajar Hadria Putra, komikus yang terkenal lewat komik strip Ghosty's Comic dan karakter Sultan. Komik buatan pria yang akrab disapa Fajar. Fajar yang merupakan lulusan program studi teknik informatika ITB tahun lalu ini menuturkan, jauh sebelumnya dia tidak pernah memiliki niatan untuk menekuni hobi menggambarnya yang kemudian menjadi profesi seperti saat ini. Ghosty's Comic disebut sudah populer sejak tahun 2015 dan Fajar sudah mencetak dua buku dari karyanya. Melihat komik strip Ghosty's Comic, Fajar mengakui bahwa komik buatannya tidak memiliki gaya komik yang berseni seperti komikus lain atau komik asal Jepang maupun Amerika Serikat yang tengah populer. Komik karya Fajar populer dan viral karena cerita yang dihadirkan menyentuh cerita sebuah komunitas yang eksis, penggemar mainan dan popculture Negeri Sakura. Detail Informasi: Judul : Ghosty's Comic : Wibutopia Penulis : R. Fajar Hadria Putra Penerbit : Bukune Bahasa : Bahasa Indonesia Tahun Terbit : Agustus 2018 Berat : 0.2 kg Dimensi : 14 x 20 cm Jumlah Halaman : 126 halaman Jenis Cover : Soft Cover ISBN : 9786022202813
Detail Buku