Lm Cendana
Gincu : Sebuah Komedi Romantis
Format Buku
Deskripsi
Nuansa seorang editor novel romantis, Sabda seorang psikiater. Nuansa gemar menghamburkan gaji untuk belanja, Sabda benci cewek boros. Nuansa sangat fashionable dan hobi dandan, tetapi Sabda menganggapnya badut sirkus. Nuansa mencintai hewan piaraannya, Sabda nyaris mati mengetahuinya. Nuansa menginginkan kisah cintanya seperti di novel-novel romantis, tetapi Sabda tidak suka cerita romantis. Meski demikian, Nuansa bertaruh di depan teman-temannya akan menaklukkan hati Sabda, sedangkan Sabda telah bersumpah tidak akan mencintai perempuan manapun sepeninggalan kekasihnya yang masih hilang dalam kecelakaan pesawat. Namun, ketika Mama datang dan juga seorang penulis brondong nan tampan, segalanya berubah.
Semua berawal setelah Nuansa tinggal selama sebulan di kontrakan barunya di perantauan untuk bekerja. Terdapat tetangga seberang rumah yang sejak pertama pindahan tak pernah dilihatnya dan bertegur sapa. Sudah sebulan tinggal di sana, tetapi Nuansa tak punya kenalan di komplek itu. Awalnya ia tak acuh dan berniat masuk, tetapi gerakannya berhenti begitu melihat sesosok lelaki bertubuh tegap keluar dari mobil Fortuner hitam dengan jas putih tercampur di atas pundak. Lalu, ketika pintu garasi ditutup dan melenyapkan sosok lelaki itu, Nuansa pun berdecap panjang.
"Baru tahu punya tetangga gagah macam gitu." Imajinasikan lah dirimu menjadi seorang editor rekomendasi yang bertetangga dengan psikiater ganteng yang menggantung perasaanmu, tetapi kamu disukai penulis di tempat kerjamu pula.
Baca Selengkapnya
Detail Buku