Erna Erdhiya
Hantu Belang Penunggu Makam Tak Bertuan
Rp0

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Format Buku
Deskripsi
Faris heran karena sahabatnya Rayyan tidak mau lagi diajak salat Magrib berjamaah di masjid. Ternyata, Rayyan takut dengan beredarnya desas-desus tentang hantu belang penunggu makam tak bertuan. Makam itu terletak di dekat jembatan yang harus mereka lalui jika akan pergi ke Masjid. Yuna, adik Faris, mengajak kakaknya untuk menyelidiki misteri hantu belang itu. Sebenarnya, Yuna juga takut, tapi rasa penasaran mengalahkan rasa takutnya.
Malam itu, setelah salat Magrib, Yuna dan Faris sengaja berhenti di dekat makam, tapi kok tiba-tiba tercium bau aneh yang menyengat dan benar saja ada bayangan putih yang mendekat dan terus mendekat. Yuna dan Faris seketika terpaku. Mungkinkah desas-desus mengenai hantu penunggu makam itu benar? Bagaimana cara mereka menyelamatkan diri? Sebenarnya, hantu belang itu apa atau siapa, sih? Yuk, ikuti petualangan seru Faiz dan Yuna membongkar misteri hantu belang!
***
Novel Hantu Belang karya Erna Erdhiya merupakan novel anak berlatar belakang cerita petualangan dan detektif. Novel petualangan dan detektif dipilih karena secara faktual novel detektif banyak digemari oleh anak-anak. Selain membuat imajinasi anak berkembang, novel petualangan dan detektif dapat memberikan stimulus anak untuk berpikir dalam menemukan solusi masalah yang ditampilkan di dalam cerita. Novel ini sarat dengan nilai-nilai pendidikan karakter antara nilai religius, jujur, disiplin, toleransi, kreatif, rasa ingin tahu, kerja keras, gemar membaca, bersahabat/komunikasi, dan tanggung jawab.
Baca Selengkapnya
Detail Buku