Han Jin Seon, TallTree
Hari-Hari Hepi Ibu Hamil
Format Buku
Deskripsi
Deskripsi
Aktivitas membaca memiliki segudang manfaat untuk ibu hamil. Saat hamil, terkadang ibu bingung akan perubahan fisik sekaligus mood yang dirasakan. Dengan membaca buku tentang kehamilan, ibu akan mendapatkan banyak jawaban tentang perubahan yang dialaminya. Ibu juga menjadi lebih memahami apa yang terjadi pada tubuhnya serta siap untuk menyambut kelahiran buah hati. Membaca buku selama hamil juga mampu mempererat ikatan antara ibu dan janin yang dikandung. Dilansir dari situs grandchild magazine, membaca buku selama hamil mampu mengurangi tingkat stres ibu. Tak hanya itu, membacakan buku kepada janin juga membuat otaknya berkembang lebih sempurna. Bayi pun akan memiliki kecerdasan berbahasa yang lebih tinggi.
Berpijak dari fakta-fakta tersebut, tak ada salahnya untuk membaca banyak buku selama masa kehamilan. Dengan begitu, ibu akan lebih siap menghadapi peran barunya sebagai orang tua. Selain itu, bayi yang dikandung akan lahir dan tumbuh sebagai anak yang cerdas dan bahagia. Seorang ibu hamil hanya punya waktu sekitar 280 hari untuk menikmati masa kehamilan. Isilah 280 hari yang berharga itu dengan melakukan berbagai aktivitas yang menyenangkan dan menyehatkan. Jangan biarkan masa-masa penuh kebahagiaan itu terlewatkan begitu saja. Jadikan buku ini panduan untuk dapat bahagia selama menjalani kehamilan, sekaligus album untuk mengabadikan kebahagiaan di dalamnya. Dari rahim seorang ibu hamil yang bahagia, akan terlahir buah hati yang sehat. Selamat menjalani masa kehamilan, dan jangan lupa bahagia!
Informasi lain :
Deskripsi fisik : 14.8 x 21 cm, 176 halaman
Weight : 0.14 kg
ISBN : 9786024808020
Pengarang : Han Jin Seon dan TallTree
Penerbitan : Jakarta: M&C!, 2019
Bahasa : Indonesia
Subjek : Ibu Hamil
Bentuk Karya : Bukan fiksi
Status : Aktif
Baca Selengkapnya
Detail Buku