Sabrina Ara
Hidup Itu Murah Yang Mahal Gengsi Kita
Format Buku
Deskripsi
Ketika kebutuhan hidup sudah menjadi gaya hidup, maka yang sedang kita beli tidak hanya makanan dan minuman, tetapi juga membeli gengsi.
Bagi kalangan berduit, bukan masalah besar untuk membeli segelas kopi di Starbucks setiap hari. Namun, bagi orang-orang yang memaksakan diri demi gengsi, itu akan jadi masalah yang berarti.
Dan, sayangnya, orang-orang zaman sekarang lebih berani menempuh kesulitan yang dibuatnya sendiri. Mereka berani berhutang, berbohong, berpura-pura, dan bertindak cela untuk memenuhi gengsinya yang tinggi. Padahal, hidup ini sebenarnya murah, biaya gengsi kitalah yang menjadikannya mahal.
Gaya hidup mencerminkan pola hidup seseorang dalam menggunakan uang dan waktunya. Kemajuan teknologi dan mudahnya akses sosial media mempertunjukkan tren terkini berpengaruh terhadap gaya hidup. Padahal bagi orang yang memaksakan diri untuk mengikuti gaya hidup mahal demi gengsi, akan berakhir menjadi sebuah masalah.
Buku Hidup Itu Murah, Yang Mahal Gengsi Kita membahas tentang persoalan gaya hidup tinggi demi gengsi dan kerugian yang dituai dari gengsi yang terlalu tinggi. Hidup ini sebenarnya murah, biaya gengsi kitalah yang menjadikannya mahal.
Semoga buku Hidup Itu Murah, Yang Mahal Gengsi Kita dapat menyadarkan kita untuk menjalani gaya hidup yang sesuai dengan keadaan kita tanpa perlu memaksakan diri. Mengikuti gaya hidup tinggi demi menjaga gengsi, ibarat menyeret kaki ke dalam jurang kehancuran.
Tentang Penulis
Sabrina Ara, adalah penulis buku best seller berjudul Sayangi Dirimu, Berhentilah Menyenangkan Semua Orang. Sebelum bekerja penuh menjadi penulis, ia aktif sebagai pegiat literasi di Yogyakarta. Pengalaman sebagai pegiat literasi itulah yang menjadi bekal dan tabungan pengetahuan untuk menjadi penulis ulung. Buku-buku bertema motivasi, agama, dan entertainment adalah bacaan favorit penulis. Bahkan sejauh ini, ia terbilang giat meng-update perkembangan referensi di bidang ilmu komunikasi, dan ilmu psikologi pengembangan diri.
Tahun Terbit: Cetakan Pertama, 2023
Baca Selengkapnya
Detail Buku