Gramedia Logo
Product image
Aghnia Sofyan

Highly Unlikely

Format Buku
Deskripsi
Anak perempuan pertama. Status itu jadi beban buat Raya karena ia punya adik super pemalas dan Mama yang melimpahkan semua tugas padanya, termasuk memilah sampah dan mengompos di rumah. Belum lagi, Raya yang mengincar nilai A di kampus harus satu grup dengan Bergas, food vlogger sok sibuk yang suka ghosting saat kerja kelompok. Ia harus "menggendong" pekerjaan Bergas selama satu semester kuliah daring. Apakah kehadiran Bergas akan membuat Raya gila, atau justru membuat jantung Raya berdebar di luar prediksinya? That seems highly unlikely! Selling points: ● Naskah pemenang Gramedia Writing Project: The Writer’s Show ● Trope enemies to lovers ● Mengangkat kehidupan perkuliahan sekaligus hubungan keluarga yang relatable dengan banyak orang ● Menyinggung soal gaya hidup minim sampah dari rumah yang sedang ramai dikampanyekan ● Buku bertanda tangan tersedia selama preorder ● Bonus “kartu pos dari tokoh di Highly Unlikely” berjumlah terbatas ***** Apakah arti kehadiran buku dalam perjalanan hidup manusia? Secara tak terbantahkan, buku memainkan peran yang krusial dalam kehidupan kita. Bagi anak-anak dan pelajar di tingkat dasar, buku bisa saja menjadi jendela menuju khayalan yang tak terbatas. Mereka membawa pengantar dunia imajinasi, memperkenalkan kita pada pengetahuan tentang alam semesta yang luas, dan melatih keterampilan mendasar seperti membaca, menulis, dan berbicara. Namun, buku tak hanya sekadar sumber pengetahuan; mereka juga merupakan penjelajah yang membawa kita menembus batas dunia ini. Mereka berperan sebagai pemandu bagi persepsi kita terhadap realitas di sekitar kita. Bahkan, bisa dikatakan bahwa buku adalah alat kelangsungan hidup karena mereka memiliki kekuatan untuk mengubah dan meninggalkan jejak dalam kehidupan kita.
Detail Buku