Rizki Fitrianti
HTS vs Tunangan
Rp0

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Format Buku
Deskripsi
"Sebaik-baiknya anak Teknik, lebih baik jangan sama anak Teknik.”
Katie Ardella, mahasiswi Fakultas Hukum yang memiliki trust issue dengan masa lalunya. Ia tidak memiliki kekasih, tetapi menjalin hubungan tanpa status (HTS) dengan dua laki-laki sekaligus. Hidupnya mulai tidak tenang saat orang tuanya menjodohkan dirinya dengan Batara Rakhandra, mahasiswa Fakultas Teknik yang dikenal tampan dan mudah bergaul.
Keduanya bersepakat merahasiakan status pertunangan mereka demi mempertahankan pasangan masing-masing. Namun, keadaan menjadi rumit ketika dua orang yang menjalin HTS dengan Katie ternyata teman satu tongkrongan Batara. Dan, saat keduanya mulai berusaha menerima satu sama lain, mantan kekasih Batara justru hadir kembali, membuat ia ragu.
Lalu, akankah dua orang redflag ini bisa bersatu sampai akhir? Atau, keduanya justru kalah dengan masa lalu?
Tahun Terbit : Cetakan Pertama, Maret 2025
Pernahkah Anda terpikir betapa menariknya dunia yang terbuka lebar lewat lembaran buku? Membaca bukan hanya kegiatan rutin, tetapi juga petualangan tak terbatas ke dalam imajinasi dan pengetahuan.
Membaca mengasah pikiran, membuka wawasan, dan memperkaya kosakata. Ini adalah pintu menuju dunia di luar kita yang tak terbatas.
Tetapkan waktu khusus untuk membaca setiap hari. Dari membaca sebelum tidur hingga menyempatkan waktu di pagi hari, kebiasaan membaca dapat dibentuk dengan konsistensi.
Pilih buku sesuai minat dan level literasi. Mulailah dengan buku yang sesuai dengan keinginan dan kemampuan membaca.
Temukan tempat yang tenang dan nyaman untuk membaca. Lampu yang cukup, kursi yang nyaman, dan sedikit musik pelataran bisa menciptakan pengalaman membaca yang lebih baik.
Buat catatan atau jurnal tentang buku yang telah Anda baca. Tuliskan pemikiran, kesan, dan pelajaran yang Anda dapatkan.
Baca Selengkapnya
Detail Buku