Gramedia Logo
Product image
Arata Kim

Insecurities Principle

Format Buku
Deskripsi
Adira punya prinsip tersendiri dalam hidup, terlebih lagi soal pasangan. Baginya, selagi masih bisa dilakukan sendiri, pendamping bukanlah hal krusial. Segala cibiran dia anggap sebagai bentuk bahwa dia berhasil memegang prinsip itu. Itu yang dia pikirkan, sebelum pengawas produser baru, Andra, muncul dan dengan beraninya mengusik prinsip hidup Adira. Bagi Andra, setiap wanita membutuhkan pasangan, bahkan yang setangguh Adira sekalipun. Dengan perbedaan prinsip di antara mereka, Adira ingin membuktikan bahwa Andra salah. Tapi lucunya, kenapa semakin berusaha justru hati Adira yang ragu? Prolog: “Untuk tayangannya masih rough cut. Setelah istirahat makan siang dilanjut lagi.” Aku mengangkat kepala, memandangi laki-laki dengan seragam redaksi yang meletakkan beberapa lembar kertas yang dijepit ke mejaku. “Thank you,” aku membalas sambil memeriksa laporannya cepat. “Hasil revisi script untuk jam 7 nanti sudah dikasih ke anchor?” “Done!” “Ya sudah kalau gitu. Istirahat aja dulu. Nanti setelah selesai jangan lupa periksa ini, ya. Saya keluar sebentar buat periksa sekalian cek bagian editing.” “Oke, Bu.” Mungkin sikapku kurang sopan karena sedari tadi aku tidak melihatnya. Tapi, saat ini aku sedang berusaha untuk menyelesaikan tugasku secepat mungkin dengan lembar demi lembar kertas menumpuk yang menunggu. Toh aku juga dengar dengan apa yang dikatakan laki-laki di hadapanku ini, si supervising producer yang baru, Andra. Profil Penulis: ARATA Kim adalah nama pena dari Joe, tukang halu sekaligus self-claimed duta Mixue berdarah wibu dan k-popers kelas kakap. Selain mengoleksi buku, bias, dan meme receh di tengah kesibukan sebagai seorang librarian di sebuah universitas, Joe sering mengisi waktu dengan menuangkan bahan halu menjadi cerita-cerita romansa. Insecurities Principle merupakan novel terbarunya, menyusul Asmaraloka (GPU, 2021), Mismatch (GPU, 2022), dan Thesis Crush (Nexterday, 2022). Joe dan karya halu lainnya bisa ditemukan di: Wattpad/GWP/Cabaca/Karyakarsa: @aratakim Instagram: @aratakim Twitter: @arata_kim/@jeoncular
Detail Buku
Product image
Arata Kim
Insecurities Principle