Deni Bekti
Islamic Growth Habits: Kebiasaan-Kebiasaan Baik dalam Islam
Format Buku
Deskripsi
Islamic Growth Habits: Kebiasaan-Kebiasaan Baik dalam Islam yang Bikin Kualitasmu Makin Berkembang
Dalam Islam, perbuatan baik diakui sebagai tindakan demi menyenangkan Allah, sang pencipta. Terkait hal tersebut, Alquran juga menegaskan adanya imbalan yang besar bagi siapa pun yang tulus melakukan kebaikan.
Salah satu contohnya terdapat pada Surat An-Nisa ayat 40 yang berbunyi "Sesungguhnya Allah tidak menganiaya seseorang walaupun sebesar zarrah, dan jika ada kebajikan sebesar zarrah, niscaya Allah akan melipat gandakannya dan memberikan dari sisi-Nya pahala yang besar."
Tak hanya itu, dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Bukhari, Nabi Muhammad juga mendorong kebaikan menjadi kebiasaan "Lakukan apapun yang kamu sukai, selama itu tidak mempermalukanmu."
Dengan demikian, langkah awal menjadikan perbuatan baik sebuah kebiasaan, adalah mengkondisikan pikiran untuk menciptakan kebiasaan dari perbuatan baik, tanpa merasa terhalang atau malu dengan perbuatan tersebut.
Bagi Anda yang ingin memperbaiki kualitas diri dengan kebiasaan-kebiasaan baik menurut islam. Buku “Islamic Growth Habits: Kebiasaan-Kebiasaan Baik dalam Islam yang Bikin Kualitasmu Makin Berkembang” sangat cocok untuk Anda baca.
Buku ini merupakan buku yang memadukan semangat pengembangan diri dengan ajaran Islam. Bahwa Islam tidak sempit soal ritual saja, tapi berdimensi pengembangan diri dan membangun semangat juang meraih sukses. Solusi self improvement diperkuat oleh banyak kisah motivasi, teladan sahabat, fakta sejarah, kutipan hadis dan ayat Al Quran, yang membangun kredibilitas pada pembaca. Cocok untuk remaja yang cenderung berpikir mandiri dan logis, agar mudah diyakinkan.
Sinopsis
Buku ini ingin memberimu rahasia habit-habit baik yang terkandung dalam Islam secara utuh.
Bahwa Islam tidak melulu membahas soal ibadah ritual macam shalat, puasa, zakat, dan seterusnya. Islam juga punya ajaran self development khasnya sendiri! Islam adalah agama kemajuan, yang mendorong umatnya untuk ikut maju lewat habit-habit baik yang diajarkan di dalamnya. Bukankah Rasul pernah menasihatkan bahwa amal yang paling berat timbangannya adalah akhlak atau habit yang baik?
Buku ini juga ingin menggandeng tanganmu erat-erat agar kembali mengagumi Islam. Tak perlu jauh-jauh mencari keluar, cukup kembali pelajari agama yang sudah kau peluk sedari lahir ini! Di dalamnya tersedia semua habit yang kamu butuhkan agar jadi sukses.
Yuk segera dapatkan buku ini di Gramedia!
Baca Selengkapnya
Detail Buku