DEDY TABRANI DAN ALY ASHGHOR
Jamaah Ansharut Daulah (Jad)
Format Buku
Deskripsi
Buku ini berangkat dari hasil wawancara langsung dengan aktor-aktor yang terlibat dalam serangan teror Bom Surabaya pada 2018.
Bagaimana pengaruh ideologi mendasari tindakan rasional kekerasan dan terorisme yang dilakukan anggota JAD? Bagaimana organisasi JAD membina dan mempertahankan ajaran-ajaran radikal di tengah runtuhnya kekuatan ISIS di Suriah? Ideologi apa yang mendasari organisasi JAD sehingga perempuan dan anak-anak dilibatkan dalam aksi-aksi kekerasan dan terorisme?
Buku ini ditulis dengan dukungan sumber primer yang digali melalui wawancara langsung sehingga diharapkan dapat membantu mengungkap logika pemikiran kekerasan dan terorisme yang dilakukan JAD dan kelompok sejenisnya.
DEDY TABRANI adalah seorang perwira polisi yang bertugas sebagai Kasubdit Intelijen Perairan Polisi Air Korpolairud Baharkam Polri. Pria kelahiran Banda Aceh, 15 Oktober 1976 ini merupakan alumnus AKABRI angkatan 1999, S-1 PTIK 2006, S-2 UI 2011, dan S-3 PTIK 2020. Di samping pendidikan umum, Dedy Tabrani juga menempuh pendidikan kejurusan GSG 9 Anti-Teror (2003), TOT Penyidikan (2006), dan IADC JCLEC (2008).
ALY ASGHOR adalah pengajar di Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (UBJ) dan peneliti di Pusat Kajian Keamanan Nasional (Puskamnas). la menempuh pendidikan tinggi di IAIN Sunan Ampel di Surabaya, Politik Islam di UIN Syarif Hidayatullah, dan Ilmu Politik di Universitas Nasional. Penulis buku Men-Teroris-kan Tuhan: Gerakan Sosial Baru ini menekuni kajian akademik di bidang terorisme, keamanan, kepolisian, dan pemikiran politik Islam.
Baca Selengkapnya
Detail Buku

DEDY TABRANI DAN ALY ASHGHOR
Jamaah Ansharut Daulah (Jad)