Gramedia Logo
Product image
Syaikh Al Izz Bin Abdus Salam

Jawaban Pertanyaan Rumit Dalam Islam

Format Buku
Deskripsi
Semua pecinta ilmu tentu ingin tahu karya ulama kesohor yang satu ini, baik untuk keperluan belajar maupun mengajar. Sebab, buku yang langka dan berharga ini menyediakan jawaban argumentatif atas aneka persoalan pelik seputar agama Islam. Tidak kurang dari 414 persoalan dalam berbagai cabang ilmu dikupas dalam buku ini. Mulai dari problematika tentang Al-Qur`an, ilmu dan redaksi hadits, fikih dan ushul-nya, nahwu, dan aneka persoalan lain. Uniknya, ada bab khusus yang memuat hikayat dan ahwal para wali. Buku ini membahas tentang persoalan yang didiktekan oleh Sulthan Al-Ulama (pemimpin para ulama) Syaikh Al-Izz bin Abdussalam yang kemudian dikumpulkan dan disusun oleh sejumlah pelajar dan ulama hingga tersebar ke berbagai negeri meskipun dengan format dan penampilan yang beragama, baik dari segi jumlah persoalannya, panjang pendeknya,. Pembaca buku ini disuguhi kepiawaian Pemimpin Para Ulama, Syaikh Al-Izz bin Abdus salam As-Sulmi. Sangat menarik menyaksikan cara beliau menyingkap hikmah pensyariatan suatu hal, menganalisisnya, menyorot aspek penting yang dikandungnya, merinci persoalan yang bercabang darinya, bahkan mengungkap hal lucu tentangnya. Buku ini sangat langka dan sangat berharga bagi kalangan menengah ke atas dan bukan untuk masyarakat umum. Karena buku ini membahas berbagai masalah dalam berbagai bidang ilmu, baik yang rumit maupun yang belum diketahui hikmahnya; baik mereka yang mengalami kesulitan dalam memahami faktor penyebab maupun dalam menjelaskan apa yang penting tentangnya; atau jelaskan masalah cabang dengan hati-hati, tunjukkan poin-poin yang mengundang gelak tawa dan lain-lain. Informasi Lain ISBN: 9789795929222 Tahun Terbit: 2021 Penerbit: Pustaka Al Kautsar Halaman: 424
Detail Buku