m&c!
Kaguya-Sama, Love Is War 01
Format Buku
Deskripsi
Disclaimer
Cerita dalam komik ini mengandung materi yang diperuntukan untuk pembaca dewasa. Tidak dianjurkan untuk dibaca anak-anak di bawah umur.
Kaguya-sama, Love is War, adalah sebuah seri manga seinen asal Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Aka Akasaka. Manga ini dimuat berseri dalam majalah Miracle Jump terbitan Shueisha sejak bulan Mei 2015 dan dipindahkan ke majalah Weekly Young Jump pada bulan Maret 2016. Per bulan Desember 2019, manga ini telah terjual sebanyak 9 juta kopi dalam bentuk cetak. Pada tahun 2020, Kaguya-sama, Love is War memenangkan Penghargaan Manga Shogakukan ke-65 untuk kategori manga umum.
Komik ini bercerita tentang Miyuki Shirogane sang ketua OSIS dan Kaguya Shinomiya sang wakil ketua OSIS kelihatannya seperti pasangan yang sempurna. Kaguya adalah putri dari keluarga konglomerat yang kaya, dan Miyuki adalah siswa top di sekolah dan namanya terkenal di seantero prefektur. Meskipun mereka saling menyukai, harga diri mereka terlalu tinggi untuk mengakui perasaan cinta mereka karena keduanya percaya bahwa siapapun yang melakukannya terlebih dahulu, akan dianggap kalah. Ceritanya mengisahkan tentang sekian banyak strategi yang mereka lakukan demi membuat yang lain mengakui perasaannya.
Sinopsis
"Cinta itu perang! Siapa yang jatuh cinta duluan, maka dialah yang kalah!!" Wakil ketua OSIS Kaguya Shinomiya dan Ketua OSIS perguruan Shuuchi'in saling tertarik satu sama lain akan tetapi, setengah tahun berlalu begitu saja tanpa ada yang terjadi di antara mereka!! Kedua orang yang tak bisa jujur karena terhalang gengsi yang tunggu ini akhirnya mulai memikirkan berbagai siasat rumit untuk membuat pihak lawan menyatakan perasaannya lebih dulu!!
Judul: Kaguya-Sama, Love Is War 1
Rating: Untuk Pembaca Dewasa
Cerita & Ilustrasi: Aka Akasaka
Tebal: 216 halaman
Format: Soft Cover
Tanggal Terbit: 13 Juli 2020
Dimensi: 11,4 x 17,2 cm
Berat: 120 gram
Seri/Versi Lain
Kaguya-Sama, Love Is War 1
Kaguya-Sama, Love Is War 2
Kaguya-Sama, Love Is War 3
Kaguya-Sama, Love Is War 4
Kaguya-Sama, Love Is War 5
Kaguya-Sama, Love Is War 6
Kaguya-Sama, Love Is War 7
Kaguya-Sama, Love Is War 8
Kaguya-Sama, Love Is War 9
Baca Selengkapnya
Detail Buku
m&c!
Kaguya-Sama, Love Is War 01