Gramedia Logo
Product image
Annisa Salsabila

Keajaiban Duha, Tahajud, dan Salat Sunah Lainnya

Format Buku
Deskripsi
Dari Abu Hurairah, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda : "Sesungguhnya amalan yang pertama kali dihisab pada manusia di hari kiamat nanti adalah salat. Allah 'azza wa jalla berkata kepada malaikat-Nya dan Dia-lah yang lebih tahu, 'Lihatlah pada salat hamba-Ku. Apakah salatnya sempurna ataukah tidak? Jika salatnya sempurna, maka akan dicatat baginya pahala yang sempurna. Namun jika dalam salatnya ada sedikit kekurangan, maka Allah berfirman: lihatlah, apakah hamba-Ku memiliki amalan sunah. Jika hamba-Ku memiliki amalan sunah, Allah berfirman: sempurnakanlah kekurangan yang ada pada amalan wajib dengan amalan sunahnya.' Kemudian amalan lainnya akan diperlakukan seperti ini." (HR. Abu Daud no. 864, Ibnu Majah no. 1426 dan Ahmad 2:425. Syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadis ini sahih.) Banyak orang mengira, ibadah sunah hanya pelengkap amalan wajib yang sifatnya sukarela. Bila sempat, dikerjakan. Jika tidak, ditinggalkan begitu saja. Padahal, meninggalkan ibadah sunah berarti kerugian baginya karena tidak memperoleh pahala saat ada kesempatan untuk meraihnya. Melalui buku berjudul Keajaiban Duha, Tahajud, Dan Salat Sunah Lainnya karya Annisa Salsabila ini, Anda dapat mengetahui banyaknya salat sunah yang dapat dilaksanakan sebagai tambahan amalan kebaikan yang dapat dijadikan bekal ketika hari perhitungan nanti. Selamat membaca, semoga kita menjadi bagian dari orang-orang yang selalu mendapat keutamaan dari-Nya. Amin.
Detail Buku
Product image
Annisa Salsabila
Keajaiban Duha, Tahajud, dan Salat Sunah Lainnya