Robert Galbraith
Troubled Blood (Kecamuk Darah)
Format Buku
Deskripsi
Kecamuk Darah (Troubled Blood) adalah sebuah novel bergenre kriminal misteri karya Robert Galbraith. Novel ini merupakan novel kelima Galbraith dengan tokoh utaman Strike dan Robin yang. Kisah dengan liku-liku menakjubkan dalam buku ini adalah yang paling seru dan memuaskan sejauh ini. Robert Galbraith adalah nama alias J.K. Rowling, pengarang serial Harry Potter dan The Casual Vacancy. Novel setebal 975 halaman ini pertama kali terbit di Indonesia pada 3 september 2021
Sinopsis:
Detektif Partikelir Cormoran Strike sedang mengunjungi kerabatnya di Cornwall saat seorang wanita menghampiri dan meminta Strike menemukan ibunya, Margot Bamborough, yang lenyap tanpa jejak pada 1974. Strike belum pernah menangani kasus lama, terlebih yang sudah berusia empat puluh tahun. Kendati kecil kemungkinan misteri itu akan terpecahkan, rasa ingin tahu Strike terusik, dan dia menerima pekerjaan tersebut — menambah jumlah kasus yang dia tangani bersama Robin Ellacott, partner di biro detektifnya.
Robin sendiri sedang terlibat proses perceraian yang sengit, sembari sibuk menampik perhatian pria yang tak diinginkan dan berupaya menyangkal perasaan-perasaannya terhadap Strike. Selama menyelidiki hilangnya Margot Bamborough, Strike dan Robin berhadapan dengan perkara rumit yang melibatkan kartu tarot, pembunuh berantai psikopat, serta saksi-saksi yang tak dapat dipercaya. Selain itu, mereka juga mendapati bahwa kasus yang sudah empat puluh tahun berlalu pun masih dapat mengancam nyawa.
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Robert Galbraith
Troubled Blood (Kecamuk Darah)