FinGram Indonesia
Kendalikan Uangmu: Yuk, Jadi Financial Planner untuk Diri Sendiri!
Format Buku
Deskripsi
Kendalikan Uangmu: Yuk, Jadi Financial Planner untuk Diri Sendiri! Karya FinGram Indonesia merupakan buku penunjang finansial yang sangat direkomendasikan untuk dibaca dan juga diterapkan. Rasanya di zaman sekarang ini hampir tidak mungkin bagi kita untuk hidup tanpa uang. Makan, minum, rumah, pakaian, kendaraan, hiburan, semua butuh uang. Ketika seseorang kehabisan uang, maka kemungkinan besar hidupnya akan bergantung pada orang lain, entah itu keluarga, tetangga, atau negara. Bahkan orang yang sudah memiliki cukup uang, juga bisa merasa tidak cukup.
Gairah untuk terus mencoba sesuatu yang baru dan berulang semakin menggerus uang. Akhirnya masa depan dikorbankan. Keuangan yang buruk disebabkan pengambilan keputusan yang salah yang didasarkan kurangnya kontrol diri dan pengetahuan keuangan.
Buku ini hadir untuk memberikan pencerahan tentang bagaimana seharusnya kita berpikir, merasa, dan bertindak terhadap uang, sehingga dimanapun dan kapan pun kita bisa mengendalikannya.
Buku ini terdiri dari 8 bab yang ditulis oleh 7 Certified Financial Planner dan Financial Content Creator. Mulai dari pola pikir keuangan sampai investasi, dibahas tuntas di sini. Dengan pengetahuan yang bertambah, akan lebih banyak pilihan untuk mengambil keputusan keuangan. Selamat membaca dan bertindak! Jangan sampai kelewatan membaca buku ini. Ayo, check out sekarang juga di laman www.gramedia.com Raih kekayaan dengan cara menata kehidupan agar jauh lebih baik
Detail:
Jumlah Halaman
112
Penerbit
Elex Media Komputindo
Tanggal Terbit
22 Apr 2022
Berat
0.12 kg
ISBN
9786230032653
Lebar
14.0 cm
Bahasa
Indonesia
Panjang
21.0cm
Baca Selengkapnya
Detail Buku