Gramedia Logo
Product image
Leonardo Rimba

Kiat-Kiat Menafsirkan Mimpi

Format Buku
Deskripsi
Mimpi menjadi salah satu pokok bahasan dari tokoh psikologi dengan aliran psikoanalisis yang bernama Sigmund Freud. Freud juga merupakan orang pertama yang menggunakan metode tafsir mimpi dalam praktik psikologinya. Sigmund Freud menjelaskan bahwa mimpi bisa dianalisis untuk mengetahui makna dari mimpi tersebut. Menurut Freud, mimpi merupakan cara untuk memenuhi keinginan yang direpresi pada alam bawah sadar atau unconsciousness dan tidak bisa muncul pada alam sadar atau consciousness (Freud, 2001). Freud juga menerbitkan sebuah buku tentang mimpi yang berjudul The Interpretation of Dreams pada 4 November 1899 yang merupakan hasil analisis Freud terhadap dirinya sendiri dan berisi banyak mimpi yang dialaminya. Leonardo Rimba adalah pakar meditasi terkemuka di Indonesia. Bersama komunitas Spiritual Indonesia, ia aktif memperkenalkan meditasi di Indonesia. Dalam konteks meditasi, Leonardo Rimba adalah jaminan mutu! Dalam Kiat-Kiat Menafsirkan Mimpi, Leonardo Rimba menjelaskan tentang meditasi selaku medium untuk menafsirkan mimpi. Bagaimana cara menafsirkan mimpi? Tentu banyak dari kita yang bertanya-tanya tentang arti mimpi yang telah kita alami. Apalagi mimpi tersebut mimpi yang cukup aneh, pastilah kita akan dibuat bertanya-tanya. Menafsirkan mimpi orang lain maupun kita sendiri bisa datang secara alamiah loh. Bagaimana caranya? Cukup meditasi secara rutin, tetapi bukan sembarang meditasi. Lalu, meditasi seperti apakah yang dapat membuat kita menafsirkan mimpi? Bacalah buku ini dan temukan jawabannya?
Detail Buku