Yayan Sunarya
Kimia Dasar 1: Berdasarkan Prinsip-prinsip Kimia Terkini
Deskripsi
Buku ini memuat contoh-contoh dan analogi yang bervariatif agar dapat digunakan oleh mahasiswa di luar program studi kimia. Contoh dalam bentuk soal maupun contoh dalam bentuk eksplanasi pedagogi memuat aspek-aspek yang disesuaikan dengan karakter konsep dan tuntutan akademis, baik program studi kimia maupun program studi di luar kimia. Sedangkan analogi yang diterapkan dalam mengeksplanasi konsep dasar kimia dititikberatkan kepada kearifan lokal mahasiswa dan ekologi kognitif mahasiswa, agar konsep dasar kimia yang sifatnya abstrak menjadi lebih bermakna dan dirasakan dekat dengan kehidupan sehari-hari mahasiswa, bahkan diharapkan mahasiswa pernah mengalaminya.
Bidang kajian yang dikembangkan dalam buku ini mencakup: dasar-dasar materi dan perubahan materi, energitika kimia, serta struktur dan sifat materi. Dasar-dasar perhitungan kimia diuraikan dalam bab 1 dan bab 2. Energitika dan dinamika diuraikan dalam bab 3, bab 4 dan bab 5. Struktur materi diuraikan dalam bab 6 sampai bab 9. Dengan pola materi seperti ini, diharapkan konsep-konsep dasar kimia 1 dengan yang lain saling melengkapi secara sinergis.
Sinopsis :
Kimia adalah cabang dari ilmu yang mempelajari tentang susunan, struktur, sifat, dan perubahan materi. Cakupan pembahasan dalam ilmu kimia meliputi topik-topik seperti sifat-sifat atom, bagaimana atom membentuk ikatan kimia untuk menghasilkan senyawa kimia, interaksi antar zat-zat melalui gaya antarmolekul yang menghasilkan sifat-sifat umum dari materi, serta interaksi antar zat melalui reaksi kimia untuk membentuk zat-zat yang berbeda.
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Yayan Sunarya
Kimia Dasar 1: Berdasarkan Prinsip-prinsip Kimia Terkini