Gramedia Logo
Product image
Format Buku
Deskripsi
Menurut cerita legenda yang sudah turun temurun, ada sepasang golok sakti yang diciptakan oleh sepasang empu senjata ternama. Siapapun yang memiliki kedua bilah golok ini, akan menjadi pendekar terkuat di jagat persilatan. Namun, golok ini dikabarkan hilang dalam legendanya. Yang tersisa hanya kabar mengenai lokasinya, yang diketahui oleh setiap insan persilatan. Dan setiap tahun, para pendekar akan berkumpul di tempat ini, untuk saling bertarung hingga tersisa… “Siapa yang memegangnya, akan dikuasai setan.” Seluruh pendekar terkuat berkumpul di Arena Laga Jawara untuk bertarung. Dia yang bertahan sampai akhir adalah yang berhak memiliki “Golok Setan”, senjata legendaris dengan kesaktian yang paripurna. Mandala sendiri adalah seorang bocah yang kelak akan memiliki ilmu silat hebat, diculik oleh sekelompok orang untuk memancing gurunya, Si Buta, keluar dan bertarung di Arena Laga Jawara. Bagaimanakah nasib Mandala? Mampukah mereka bertahan hingga akhir? Mandala Golok Setan ini merupakan salah satu cerita pahlawan asal Indonesia yang masuk ke dalam BumiLangit Cinematic Universe. Komik “Mandala: Golok Setan” ini merupakan komik yang terinspirasi dari komik “Golok Setan” yang terbit di tahun 1983 karya Mansyur Daman. Tentang Buku: Judul: Mandala: Golok Setan 1 Penulis: BumiLangit Comic Media Penerbit: m&c! Tanggal Terbit: 15 Januari 2020 ISBN: 9786024809133 Jumlah Halaman: 88 halaman Berat: 0,15 kg Lebar: 17 cm Panjang: 24,5 cm
Detail Buku