Gramedia Logo
Product image
Product image
Suarga

Komputasi Numerik: Pemrograman Matlab Untuk Metoda Numerik

Rp0
free shipping logo

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.

Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.

Deskripsi
Komputasi Numerik merupakan metode numerik yang memanfaatkan program komputer untuk melakukan iterasi perhitungan numerik yang terkadang rumit. Buku ini diberi Judul Komputasi Numerik: Program MATLAB untuk Metoda Numerik karena menyajikan berbagai metode numerik, seperti pencarian akar persamaan, penyelesaian sistem persamaan linier dan sistem persamaan nonlinier, metoda diferensial dan integral, pencarian nilai pribadi (eigenvalue), serta metode penyelesaian persamaan diferensial biasa (ODE), persoalan nilai batas, dan persamaan diferensial parsial (PDE). Selanjutnya metode-metode penyelesaian numerik tersebut dilengkapi algoritma yang menjelaskan langkah penyelesaian setiap metode, dan setiap algoritma diimplementasikan dalam bentuk program Matlab yang diuji coba dengan berbagai contoh soal. Selain itu, buku ini memuat topik yang jarang ditemukan pada buku-buku numerik yang umum, seperti metode Monte-Carlo (metode yang melibatkan pembangkit dengan menggunakan bilangan acak dengan bantuan distribusi probabilitas yang dapat diketahui dan ditentukan) untuk melakukan simulasi numerik probabilitas dan komputasi simbolik (komputasi yang mengutamakan komputasi variable/simbol tanpa nilai angka, seperti pada ilmu aljabar sebagai pasangan dari komputasi numerik yang mengharuskan variable diberi nilai angka sebelum diproses) yang merupakan metode alternatif untuk menyelesaikan berbagai persoalan komputasi. Buku ini disajikan bagi pembaca yang sedang mempelajari metode dan analisis numerik serta sedang bergelut dalam pembuatan program untuk komputasi numerik. Oleh karena itu, buku ini sangat berguna bagi mahasiswa Matematika, Fisika, Teknik Elektro, Ilmu Komputer, dan Teknik Informatika.
Detail Buku