Hamidah Jauhary
Kuliner Cirebon
Format Buku
Deskripsi
Setiap kota atau daerah di Indonesia memiliki makanan khas masing-masing. Begitu juga dengan Cirebon. Ada banyak makanan unik yang berasal dari Cirebon, loh. Bahkan, ada juga makanan-makanan yang asalnya dari ampas atau sisa makanan. Hah? Sisa? Kok, bisa? Yuk, simak informasi lengkapnya dalam buku ini!
Sekarang ini, tak jarang anak-anak dan remaja yang tidak terlalu mengenal kuliner dari kota asalnya sendiri. Terlebih dengan banyaknya restoran cepat saji serta restoran yang menjual makanan dari luar negeri yang beredar, makanan tradisional yang asli Indonesia pun lambat laun mulai dilupakan.
Dengan buku ini, diharapkan anak-anak dan remaja jadi lebih mengenali budaya. Selain itu, mereka dapat mengetahui bahwa makanan tradisional pun tak kalah menarik dan enak dengan makanan cepat saji dan makanan dari luar negeri.
Makanan apa yang kamu suka? Apakah makanan tradisional atau makanan modern seperti burger, pizza, makanan cepat saji, dan lainnya? Memang tidak ada salahnya menyukai makanan modern. Tapi, bukan berarti makanan tradisional itu tidak enak, Iho!
Banyak makanan tradisional yang enak-enak. Kamu dapat mencobanya satu per satu. Selain karena lebih sehat dibandingkan makanan cepat saji, dengan memakan makanan tradisional juga kamu ikut membantu melestarikan budaya, lho.
Nah, sama seperti kota lainnya, Kota Cirebon di Jawa Barat juga memiliki makanan khas kotanya sendiri. Kota Cirebon disebut juga dengan kota udang. Itu karena di pesisir pantai Cirebon banyak terdapat rebon atau udang-udang kecil.
Sejak dulu sebagian besar penduduk bekerja sebagai nelayan yang menangkapi rebon. Lalu, mereka pun mengolah rebon atau udang yang mereka tangkap itu menjadi berbagai macam makanan. Yang terkenal adalah terasi udang serta kerupuk udang dari Cirebon. Rasanya? Jelas sedap dong, kan ada udangnya.
Selain makanan hasil olahan udang, ada juga beberapa jenis makanan lainnya yang bisa kamu coba di Kota Wali itu.
Buku ini membahas:
Empal Gentong, Empal Asem, Nasi Jamblang, Nasi Lengko, Mie Koclok, Tahu Gejrot, Docang, Bubur Sop Ayam, Ketoprak, Tauco Cirebon, Sate Kalong.
Informasi Tambahan
Tahun Terbit: Cetakan Pertama, Januari 2023
Baca Selengkapnya
Detail Buku