Gramedia Logo
Product image
Umul Amalia

Laiqa: Mengejar Restu Bunda

Format Buku
Deskripsi
Kirania selalu menuruti keinginan Ningrum, bahkan dalam mencari calon suami. Tetapi dalam beberapa taaruf yang dilaluinya, Ningrum selalu menolak pilihan Kirania. Dan akhirnya, Ningrum menjodohkannya dengan Agam yang kebetulan rekan kerja Kirania dan sama-sama berprofesi sebagai guru Fisika. Kirania sesungguhnya tidak menyukai kepribadian dan sikap Agam, meskipun begitu Ningrum berkeras bahwa lelaki itu adalah calon yang terbaik. Setelah mengalami peristiwa yang tidak mengenakkan dengan Agam, Kirania tegas menolak calon dari bundanya itu. Ningrum pun menantang Kirania untuk membawa calon lain sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan. Kirania setuju karena kali ini dia bertekad untuk menentukan jalan kehidupannya sendiri. Akankah Kirania menemukan calon yang tepat dan tetap mendapat restu sang bunda? Lalu, mungkinkah hubungan ibu dan anak antara Ningrum dan Kirania dapat diperbaiki? Selling Point: - Juara favorit Lomba Penulisan Novel Islami GWP X Elex. - Cerita tidak terlalu panjang sehingga dapat ditamatkan dengan cepat. - Latar belakang cerita hubungan anak perempuan dengan ibunya, sangat relatable dengan banyak pembaca. Profil Penulis: Umul Amalia adalah perempuan biasa dengan mimpi-mimpi yang sederhana. Tidak banyak hal yang dia sukai, karena itulah kehidupannya cenderung monoton. Dia tidak keberatan makan menu yang sama selama tujuh hari berturut-turut. Namun, menulis baginya adalah panggilan jiwa. Dia ingin menjadi penulis full time suatu hari nanti. Berharap dapat menebar kebaikan lewat setiap tulisannya. Kepada seluruh pembaca, kita dapat saling bertukar pikiran dan pengalaman melalui platform berikut: Quora : Umul Amalia Facebook : Umul Amalia Instagram : @umulamalia_ Wattpad : @umulamalia_
Detail Buku