Gramedia Logo
Product image
Samanta Elsener

Love Yourself Better

Format Buku
Deskripsi
Kapankah terakhir kali kamu merasa cukup? Bisakah kamu bisa mencintai dirimu sendiri tanpa tapi? Apakah kamu masih selalu menyalahkan dirimu sendiri atas segala kegagalan? Kita sering kali membandingkan diri dengan teman-teman. Hal ini terjadi ketika kita memiliki kecenderungan egosentris, berpusat hanya pada pemikiran diri sendiri. Pada momen inilah kita butuh self-efficacy untuk membentuk bagaimana diri ini, menghargainya, atau memberikan penilaian positif terhadap diri sendiri, alias you feel good about yourself. Self-efficacy sangat menentukan bagaimana kita memandang diri sendiri. Dari sinilah self-love akan tumbuh, menjadikan kita lebih tangguh menghadapi masalah apa pun di luar kendali diri. Kita akan jadi lebih meman usiakan diri sendiri. Buku ini akan membersamaimu menemukan kekuatan besar dalam dirimu. Yourself deserves your love, so let's love yourself better. Takut merupakan perasaan yang paling dekat dengan kita karena kita rasakan dan kita pelihara perasaan ini setiap hari dalam tiap langkah kita. Kenapa kita merasa takut? Kenapa kita pelihara rasa takut ini? Kenapa kita begitu takut untuk keluar dari rasa takut? Seolah jika kita tidak lagi merasakan takut, kita hampa, tidak memiliki motivasi atau arah yang menahkodai apa yang ingin kita capai. Segitu takutnya kita tidak bertemu dengan yang disebut "soulmate" atau "jodoh" atau "teman hidup". Takut banget sampai akhirnya ada di antara kita yang menggunakan banyak topeng untuk tidak menjadi dirinya demi mendapatkan kekasih yang mau meminangnya di pelaminan atau justru sebaliknya, menjadi arogan dan makin menetapkan standar yang begitu tinggi hingga lupa tidak ada manusia yang sempurna. Di buku ini kamu bisa belajar perlahan bagaimana menjadi individu yang lebih berani mengenal dirimu lebih baik, berani memantapkan pilihan hidup, berani berjuang untuk kehidupan yang kamu inginkan, dan berani menjadi versi dirimu yang lebih baik lagi sekalipun kamu pernah memiliki luka di masa lalu. Tahun Terbit : Cetakan Pertama, 2023
Detail Buku