Gramedia Logo
Product image
Olivier Blanchard

Makro Ekonomi Edisi Keenam

Deskripsi
“Seorang ekonom harus merupakan ahli matematika, sejarawan, negarawan, dan filsuf sekaligus... tiada duanya dan mulia seperti seniman, namun tetap mampu membumi seperti politikus”. Demikian ucap John Maynard Keynes, ekonom besar Inggris yang dapat dianggap sebagai Bapak ilmu Makroekonomi. Tidak ada pernyataan lainnya yang dapat lebih baik menjelaskan makna dari menjadi seorang ekonom. Dari pernyataan Keynes di atas jelas bahwa untuk menguasai ilmu ekonomi, mahasiswa dituntut mengembangkan berbagai sisi bakatnya. Dilain pihak, tugas dosen dan pengarang adalah membantu mahasiswa menemukan dan mengembangkan bakat-bakatnya. Pada saat menyusun buku teks untuk kuliah tingkat-menengah makroekonomi ini, tujuan Mankiw adalah membuat makroekonomi mudah dipahami, relevan, membumi, dan percaya atau tidak menyenangkan! Mankiw menawarkan keseimbangan dalam pembahasan isu-isu makroekonomi jangka pendek dan jangka panjang, mengintegrasikan wawasan teori klasik dan teori Keynes, menyajikan Makroekonomi dengan beberapa variasi model sederhana, dan memberikan penekanan bahwa makroekonomi adalah disiplin ilmu empiris yang banyak berkaitan dengan bidang-bidang ilmu lainnya. Itulah sebabnya dewasa ini, buku Makro Ekonomi karya Mankiw ini diakui sebagai buku teks terbaik untuk mata kuliah Makro Ekonomi. SINOPSIS Buku ini ditulis dalam alur yang memungkinkan para mahasiswa memahami dengan lebih baik peristiwa makroekonomi saat ini. Buku ini menarik karena menjelaskan apa yang terjadi di seluruh dunia mulai dari krisis ekonomi parah yang melanda dunia sejak tahun 2008, defisit anggaran di Amerika Serikat, masalah di wilayah euro, hingga pertumbuhan yang pesat di Tiongkok. Buku ini telah dilengkapi dengan banyak kotak fokus yang membahas kejadian atau fakta makroekonomi tertentu dari Amerika Serikat dan seluruh dunia. Selain itu, buku ini juga menciptakan kembali interaksi antara dosen dan mahasiswa yang berlangsung di dalam kelas dengan menggunakan catatan pinggir sehingga tercipta dialog dengan pembaca, yang memudahkan bagian yang lebih sulit serta memberikan pemahaman yang lebih mendalam bagian yang lebih sulit serta memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang konsep dan hasil yang diperoleh. DETAIL Jumlah Halaman : 600 Penerbit : Penerbit Erlangga Tanggal Terbit : 24 Jul 2017 Berat : 1.32 kg ISBN : 9786024342302 Lebar : 21 cm Bahasa : Indonesia Panjang : 28cm
Detail Buku
Product image
Olivier Blanchard
Makro Ekonomi Edisi Keenam