Shauna Moran
Managing Employee Burnout
Format Buku
Deskripsi
Burnout adalah kondisi kelelahan secara emosional, fisik, dan mental. Dalam dunia kerja, burnout menyebabkan tingkat stres yang lebih tinggi, ketidakhadiran karena sakit yang lebih besar, produktivitas yang lamban, dan peningkatan pergantian karyawan. Oleh karena itu, penanganannya menjadi sangat penting.
Buku Managing Employee Burnout mencakup banyak hal mulai dari apa itu burnout, apa penyebabnya, dan apa saja bentuknya. Buku ini juga mengeksplorasi peran organisasi/perusahaan dalam kelelahan (burnout) karyawan dan menyertakan panduan khusus untuk mengelola burnout di lingkungan kerja jarak jauh. Selain itu, buku ini juga menjawab pertanyaan mengapa tim yang tersebar (hybrid working) mungkin lebih rentan terhadap burnout. Penuh dengan saran yang dapat ditindaklanjuti dan contoh-contoh konkret, buku ini menunjukkan strategi apa yang harus dilakukan untuk menjaga retensi dan produktivitas karyawan dari ancaman burnout sekaligus bagaimana mempromosikan kesadaran dan kecerdasan emosional dalam bisnis.
Buku ini juga menjelaskan mengapa bentuk komunikasi, kepemimpinan, budaya perusahaan yang efektif, dan strategi talenta yang inklusif adalah kunci untuk membangun tenaga kerja yang sehat, terlibat, dan berkelanjutan. Ada juga cakupan tentang bagaimana meningkatkan kesehatan mental karyawan dan diskusi tentang pentingnya istirahat serta bagaimana menetapkan batasan-batasan yang sehat. Managing Employee Burnout adalah bacaan penting bagi semua profesional SDM (HR Professionals) dan semua yang ingin memastikan dan bertanggung jawab pada tenaga kerja yang sehat, bahagia, dan produktif.
Selling Point:
Buku ini berisi segala sesuatu tentang kerja jarak jauh, khususnya membahas tentang burnout pekerja jarak jauh. Topik yang dibawakan dalam buku ini sangat relevan dengan pola kerja setelah pandemi yang banyak mengadopsi acara kerja hybrid dan kerja dari mana saja. Sehingga, buku ini berguna bagi pemilik pemimpin maupun karyawan untuk mengatasi burnout pekerja.
Baca Selengkapnya
Detail Buku